Fermin Lopez Masih Sayang Barcelona

15 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTAFermin Lopez bahagia tampil bersama Barcelona, itu lah mengapa dirinya tetap menegaskan bakal terus berseragam Blaugrana.

Perlu diketahui bersama, bahwa Fermin Lopez merupakan salah satu pemain andalan Barcelona di era kepelatihan Hansi Flick saat ini. Tercatat, pemain berusia 22 tahun tersebut sudah bermain sebanyak 25 kali, serta telah membuat 10 gol dan 10 assist di semua kompetisi musim ini.

- Advertisement -

“Senang rasanya bisa membantu tim dengan gol-gol dan asis. Saya tak menetapkan target untuk diri sendiri, tapi saya tahu karena posisi yang saya mainkan,” ungkap Fermin, seperti dikutip Holopis.com dari Mundo Deportivo.

“Saya harus mencetak gol dan memberi asis untuk membantu Barcelona. Saya sangat senang, saya harap masih banyak yang akan tiba,” tambahnya.

- Advertisement -

Kini, Fermin Lopez tengah dalam pusaran isu transfer, dimana ia dirumorkan bakal dilepas Barcelona jika memang ada tim yang mampu membayarnya dengan harga sesuai. Akan tetapi, seiring dengan hal itu pula, Blaugrana dikabarkan siap memberinya kontrak baru hingga tahun 2031 mendatang.

Terkait hal ini, Fermin menegaskan dirinya bakal tetap bersama Barcelona. “Ya, semuanya berjalan baik. Masih ada beberapa hal yang perlu diselesaikan, tapi saya berniat untuk tetap di Barca. Saya sungguh berharap bisa segera tuntas. Saya sangat bahagia,” imbuhnya.

Lantas, kapan Barcelona kontrak baru tersebut terealisasi?

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
15 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru