Akrabnya Presiden Prabowo dan Raja Charles III Saat Kunjungan di Inggris


Oleh : Darin Brenda Iskarina

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Presiden Prabowo dan Raja Charles bertemu di Clarence House, saat kunjungan Prabowo di London, Inggris pada hari Rabu (21/1), waktu setempat. Kunjungan itu tidak hanya diabadikan di akun media sosial Prabowo, namun juga akun Instagram resmi Keluarga Kerajaan Inggris, @theroyalfamily.

Dalam akun itu, Raja Charles dan Prabowo berfoto berdampingan sambil sama-sama menghadap kamera.

“Presiden Republik Indonesia mengunjungi sang Raja di Clarence House pagi ini,” tulis akun @theroyalfamily, dikutip Holopis.com, Kamis (22/1).

Kolom komentar akun Raja Charles dan Ratu Camilla langsung dipenuhi netizen Indonesia yang berterima kasih kepada Raja Charles karena sudah menyertai emoticon bendera Indonesia di caption unggahannya.

“Terima kasih akhirnya sudah menggunakan bendera Indonesia, dan Presiden di media sosial,” kata @shasa.mer.

Ada pula netizen mengajak Raja Charles untuk berkunjung ke Indonesia dengan nada bercanda.

“Maenlah ke Indonesia Yang Mulia,” kata @ariyaxk.

Tak hanya mengunggah di feed, akun Raja Charles juga mengunggah foto bersama Praobowo di Instagram Story mereka, seolah menunjukkan kedekatan dua negara, Indonesia dan Inggris.

Seperti diberitakan Holopis.com sebelumnya, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto bertemu dengan Raja Charles III dalam sebuah pertemuan bertema lingkungan di Lancaster House, London, Rabu pagi waktu setempat. Pertemuan tersebut mempertemukan kedua pemimpin dengan sejumlah filantropi lingkungan Indonesia dan Inggris untuk membahas berbagai program konservasi.

Dalam pertemuan itu, Presiden Prabowo juga memperkenalkan sejumlah pejabat Indonesia kepada Raja Charles III, termasuk Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, serta Kepala BP Taskin Budiman Sudjatmiko.

Pertemuan tertutup tersebut turut membahas konservasi gajah, sejalan dengan peran Raja Charles sebagai patron World Wildlife Fund (WWF)-UK.

Tampilan Utama