Indonesia Masters 2026 : Jafar/Felisha ke 16 Besar, Tantang Dejan/Bernadine
HOLOPIS.COM, JAKARTA - Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu sukses melangkah ke babak 16 besar Indonesia Masters 2026. Jafar/Felisha pun bakal melawan Fejan/Bernadine di fase tersebut.
Diketahui, hari kedua babak 32 besar Indonesia Masters 2026 berlangsung di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Rabu (21/1/2026).
Jafar/Felisha berhadapan dengan wakil Denmark, Kristoffer Kolding/Mette Werge di 32 besar hari ini. Dalam pertandingannya, Jafar/Felisha yang didapuk sebagai unggulan keenam turnamen, tampil oke sejak awal laga.
Jafar/Felisha banyak menciptakan poin yang membuat Kristoffer/Mette tak berdaya, set pertama pun sukses direbut dengan skor 21-14.
Pada set kedua, wakil Denmark itu mencoba bangkit, namun Jafar/Felisha sukses mempertahankan tren positifnya meski mendapat perlawanan, hingga akhirnya mampu menang 21-19.
Dengan hasil itu, maka Jafar/Felisha berhak melaju ke babak 16 besar Indonesia Masters 2026. Di fase tersebut, mereka nantinya akan menghadapi wakil Indonesia lain, yakni Dejan Ferdinansyah/Bernadine Anindya Wardana.
Dejan/Bernadine sendiri sukses melaju ke 16 besar Indonesia Masters 2026, usai mengalahkan Jimmy Wong/Lai Pei Jing asal Malaysia dengan skor 21-10 dan 21-17.
Di sisi lain, Indonesia juga meloloskan Gloria Emanuelle Widjaja yang berpasangan dengan pebulutangkis Singapura Hee Kai Terry, mereka meanng atas Cheng Xing/Zhang Chi dengan skor 21-13, 20-22 dan 21-13.
Ada pula kekalahan yang didapat dua ganda campuran Indonesia hari ini, nasib itu didapat oleh Bimo Prasetyo/Arlya Munggaran dan Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti.