H2H Inter vs Arsenal : The Gunners dan Nerazzurri Sama-sama Raih 2x Kemenangan

37 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Inter dan Arsenal sama-sama punya dua kemenangan dalam catatan head to head (H2H) mereka. Berikut informasi selengkapnya.

Sebelum lebih lanjut, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa pertandingan super big match antara Inter vs Arsenal pada laga ketujuh fase liga Liga Champions 2025/2026 digelar di Giuseppe Meazza, Rabu (21/1/2026) pukul 03.00 WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Pertandingan dini hari nanti merupakan pertemuan kelima sepanjang sejarah kedua tim, dimana dalam empat pertemuan sebelumnya, Arsenal dan Inter sama-sama mengemas dua kemenangan.

Ada pun tiga dari empat pertemuan keduanya terjadi di Liga Champions. Inter sendiri sukses menaklukkan Arsenal dalam pertemuan paling terakhirnya pada November 2024 lalu dengan skor tipis 1-0 tanpa balas.

- Advertisement -

Sementara satu-satunya kemenangan Arsenal atas Inter di Liga Champions terjadi pada tahun 2003 silam. Kala itu The Gunners masih dalam era keemasannya dengan diperkuat Thierry Henry, Ljungberg, Robert Pires dan lain-lain, dan sukses menang dengan skor 5-0 tanpa balas.

Untuk itu, pertandingan dini hari nanti sekaligus jadi ajang balas dendam bagi Arsenal atas kekalahan sebelumnya. Peluang The Gunners untuk menang pun cukup besar, sebab sedang dalam tren yang positif dan punya kedalaman skuad yang lebih oke.

Namun Arsenal tentunya wajib waspada karena Inter main di kandang sendiri. Tak hanya itu, Nerazzurri juga dalam performa yang tak kalah apik saat ini.

H2H Inter vs Arsenal

  • 7 November 2024 (Liga Champions) : Inter 1 vs 0 Arsenal
  • 29 Juli 2007 (Emirates Cup) : Arsenal 2 vs 1 Inter
  • 26 November 2003 (Liga Champions) : Inter 1 vs 5 Arsenal
  • 18 September 2003 (Liga Champions) : Arsenal 0 vs 3 Inter

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
37 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis