HOLOPIS.COM, JAKARTA – Arsenal semakin nyaman duduk di puncak klasemen Liga Inggris usai menang tipis atas Bournemouth, dengan skor 3-2.
Seperti yang telah diketahui bersama, Arsenal baru saja melakoni laga tandang pada pekan ke-20 ke markas Bournemouth, Vitality Stadium, Minggu (4/1) dini hari WIB.
Dalam pertandingannya, Arsenal sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Evanilson pada menit 10. Torehan itu didapat usai memanfaatkan kesalahan Gabriel Magalhaes, tapi bek Brasil itu menebus dosanya dengan mencetak gol penyeimbang bagi Arsenal di menit 16. Babak pertama ditutup dengan skor 1-1.
Di babak kedua, Declan Rice membuat brace pada menit 54 dan 71, sehingga membawa Arsenal unggul 3-1. Ada pun skor akhir berubah menjadi 3-2 berkat gol tuan rumah lewat Kroupi di menit 76.

Hasil itu kemudian membuat Arsenal semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris, dengan mengoleksi 48 poin dalam 20 pertandingan. Sedangkan Bournemouth tertahan di peringkat 15 dengan 23 poin.
Arsenal kini unggul enam poin atas Aston Villa di posisi kedua dengan 42 poinnya dalam 20 laga. Diikuti Manchester City di posisi 3 dengan 41 poin dan belum melakoni laga pekan ini.
Di posisi 4 dan 5 masih diduduki oleh Liverpool dengan 33 poin dan Chelsea dengan 30 poin.
Ada pun tiga terbawah klasemen masih diduduki oleh Wolves dengan enam poin. Menariknya, Wolves sukses meraih kemenangan perdananya atas West Ham dengan skor 3-0 pekan ini. Kini mereka di peringkat paling buncit dengan enam poin.
Di atas Wolves ada Burnley dengan 12 poin, kemudian West Ham United dengan 14 poin dalam 20 pertandingan.
Berikut ini update klasemen Liga Inggris per hari pertama pekan ke-20 :
Klasemen Liga Inggris



