HOLOPIS.COM, Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto resmi melepas kontingen atlet Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2025 di Thailand. Acara pelepasan itu dilakukan di Istana Negara Jakarta, Jumat (5/12), sore.
Di momen itu, Prabowo mengenakan baju safari dengan topi putih berlambang Garuda sama seperti yang dipakai para kontingen Indonesia. Di sebelah Prabowo, ada atlet angkat besi peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024, Rizki Juniansyah. Lalu, ada Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir dan Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi.
Prabowo menyampaikan arahannya kepada para kontingen Indoinesia. Dia mengatakan para atlet Indonesia saat ini diberi kesempatan untuk mewakili negara bersaing di SEA Games 2025. Dia bilang Indonesia adalah negara besar keempat di dunia dari jumlah penduduk.
“Saudara-saudara dapat kesempatan, kehormatan diberi takdir oleh Yang Maha Kuasa untuk mewakili bangsa Indonesia untuk mewakili bangsa kita yang merupakan bangsa terbesar keempat di dunia, 200 juta orang,” kata Prabowo.

Pun, ia sempat bicara soal nilai insentif yang bakal diberikan pemerintah kepada atlet peraih medali emas SEA Games 2025. Prabowo minta agar nilai insentif dinaikkan menjadi Rp1 miliar. Sebelumnya, peraih medali emas diganjar insentif sebesar Rp500 juta.
“Kita dorong, bagaimana Menpora yang dapat medali emas. Akan kita kasih insentif (berapa),”? tanya Prabowo ke Erick Thohir.
Erick pun menjawab nominal dengan menyebut angka Rp500 juta.
Prabowo menimpali Erick agar sebaiknya nominal insentif atlet peraih emas bisa dinaikan.
“Bisa dinaikin jadi Rp1 miliar? Bisa kan,” tutur Prabowo.
Erick pun menyanggupi nominal insentif itu.
Prabowo lalu bertanya ke Mensesneg Prasetyo Hadi.
“Mensesneg bisa?” tanya Prabowo.
Prasetyo pun langsung berdiri beri hormat dengan menjawab. “Siap,” tutur Prasetyo.
Selanjutnya, Prabowo menyampaikan pesan bahwa bangsa yang unggul di olahraga adalah bangsa yang punya jiwa. Dia menuturkan juga sudah bicara dengan Menpora Erick Thohir akan memperhatikan pembinaan olahraga jangka Panjang.
“Saya sudah rencanakan akan bangun pusat olahraga yang besar, saya minta sekitar 500 hektar pusat itu,” ujar Prabowo.

Dalam kesempatan itu, hadir pula sejumlah ketua federasi cabang olahraga. Seperti Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Akuatik Indonesia (PB FAI) Anindya Bakrie, Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Michael Victor Sianipar, Listyo Sigit Prabowo selaku Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI), hingga Luhut Binsar Pandjairan sebagai Federasi olahraga Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI).
Sebelumnya, Menpora Erick Tohir mengatakan, kontingen Indonesia di SEA Games 2025 akan mengirimkan 1.021 atlet. Para altlet itu akan mengikuti 48 cabang olahraga (cabor) dari 51 yang dipertandingkan di SEA Games 2025. Adapun Indonesia menargetkan posisi tiga besar klasemen akhir dengan raihan 80 medali emas.


