Siapa Pilihan PSSI? Bronckhorst dan Herdman Jadi Kandidat Terkuat Pelatih Timnas

7 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Figur calon pelatih Timnas Indonesia terus jadi perhatian pecinta sepakbola di Tanah Air. Beberapa nama mencuat bakal menjadi juru taktik Rizky Ridho Cs di tim Garuda.

Salah satu nama yang muncul adalah eks pelatih Timnas Kanada John Herdman. Pria asal Inggris itu bahkan diberitakan media Sky Sports masuk radar PSSI sebagai nominasi kuat calon pelatih kepala Timnas Indonesia.

- Advertisement -

Menurut Sky Sports, Herdman bahkan sudah bertemu dengan perwakilan PSSI untuk tahap wawancara.

Mantan pelatih Kanada tersebut telah diwawancarai untuk posisi tersebut,” demikian laporan Sky Sports yang dikutip pada Rabu, (3/12/2025).

- Advertisement -

Rekam jejak Herdman cukup menarik karena pelatih 50 tahun itu tak memiliki karir sebagai pemain sepakbola profesional. Rekam jejak karirnya dimulai dari Pelatih Timnas Selandia Baru wanita (2006-2011).

Lalu, karirnya berlanjut sebagai Pelatih Timnas Kanada wanita (2011-2018). Kemudian, ia dipercaya federasi sepakbola Kanada untuk menjadi Pelatih Timnas Kanada pria.

Salah satu pencapaian apiknya, dia mampu meloloskan Kanada ke Piala Dunia 2022. Setelah dari Timnas Kanada, dia sempat menjadi juru taktik Toronto FC di Major League Soccer (MLS) periode 2023-2024.

Skuad Timnas Indonesia saat tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Holopis
Skuad Timnas Indonesia saat tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026. [Foto : PSSI]

Selain Herdman, mencuat pula nama Asisten Pelatih Liverpool Giovanni van Bronckhorst. Bahkan, sejumlah media Inggris mengulas eks bek sayap kiri Timnas Belanda itu masuk calon kuat pelatih kepala tim Garuda.

Menurut Sky Sports, Liverpool sudah beri sinyal kemungkinan untuk mencari pengganti Bronckhorst sebagai asisten dari Arne Slot. Spekulasi pun bermunculan bahwa Bronckhorst jadi kandidat kuat pengganti Patrick Kluivert.

Tapi, PSSI masih belum beri sinyal pasti soal nama kandidat calon pelatih Timnas. Ketua Badan Tim Nasional (BTN) yang juga anggota Exco PSSI, Sumardji, mengatakan calon pelatih timnas sudah mengerucut.

Dia menyebut ada dua nama calon yang akan dibahas detil dalam rapat Exco.

“Kami akan pilih dua pelatih terlebih dahulu untuk dibahas lebih detail. Ya, tunggu saja, nama yang terbaik akan dipilih,” ujar Sumarji kepada awak media, dikutip pada Rabu, (3/12/2025).

Sebelumnya, selain Herdman dan Bronckhorst, isu juru taktik timnas sudah dispekulasi dengan beberapa nama seperti eks pelatih Timnas Uzbekistan Timur Kapadze, eks pelatih Timnas Irak Jesus Casas, dan eks pelatih Timnas Islandia, Heimir Hallgrimsson.

Dari spekulasi, dua nama yang mencuat adalah Bronckhorst dan Herdman. Tapi, hal itu baru sekadar isu yang belum bisa dipastikan. Kini, publik pecinta sepakbola tengah menanti keputusan krusial PSSI siapa yang bakal dipilih.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
7 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru