HOLOPIS.COM, JAKARTA – Arsenal semakin nyaman di puncak klasemen Liga Inggris 2025/2026, usai sukses mengandaskan perlawanan Tottenham Hotspur pada pekan ke-12.
Pertandingan Arsenal vs Tottenham itu sendiri berlangsung di Stadion Emirates, mulai Minggu (23/11) malam WIB sampai Senin (24/11) dini hari WIB.
Arsenal tampil ciamik di laga tersebut, dan sukses meraih kemenangan telak dengan skor 4-1. Gol-gol The Gunners dicetak oleh Leandro Trossard (’36) dan hattrick Eberechi Eze (’41, ’46, ’76), sedangkan gol tunggal The Lilywhites ditorehkan Richarlison (’55).
Hasil tersebut lantas membuat Arsenal kukuh di puncak klasemen Liga Inggris saat ini, dengan mengemas 29 poin dalam 12 pertandingan. Kini, The Gunners unggul enam poin atas Chelsea di posisi kedua, dan selisih tujuh poin dengan Manchester City di posisi ketiga.
Manchester City sendiri di pekan ini kalah atas Newcastle United dengan skor 2-1. Hasil negatif juga diterima sang juara bertahan Liverpool, The Reds keok di tangan Nottingham Forest 3-0 tanpa balas.
Kekalahan atas Nottingham membuat Liverpool terlempar jauh di papan klasemen, kini mereka ada di peringkat 11 dengan 18 poin dalam 12 pertandingan.
Klasemen ini masih bersifat sementara dan masih akan ada pergeseran. Terutama pasca pekan ini berakhir, dimana masih ada satu pertandingan sisa yang bakal tersaji yakni antara Manchester United vs Everton.
Berikut ini update klasemen Liga Inggris per hari kedua pekan ke-12 :
Klasemen Liga Inggris



