Link Live Streaming Arsenal vs Tottenham di Liga Inggris Malam Ini


Oleh : Achmad Husin Alifiah

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Link live streaming Arsenal vs Tottenham Hotspur untuk laga lanjutan pekan ke-12 Liga Inggris 2025/2026 tersedia di artikel ini. Berikut informasi selengkapnya.

Sebelum lebih lanjut, perlu diketahui bersama bahwa pertandingan antara Arsenal vs Tottenham itu sendiri digelar di Stadion Emirates, pada Minggu (23/11) pukul 23.30 WIB.

Duel bertajuk Derby London Utara tersebut diyakini bakal berjalan sengit sebagaimana mestinya. Di sisi lain, Arsenal cukup diuntungkan karena bertindak sebagai tuan rumah di edisi kali ini.

Selain daripada itu, Arsenal saat ini sedang dalam performa yang apik, dengan belum terkalahkan sejak Agustus 2025 lalu atau tepatnya terakhir kalah atas Liverpool dengan skor 1-0 tanpa balas.

Atas performa apik itu pula, Arsenal kini ada di posisi teratas klasemen sementara Liga Inggris, dengan mengoleksi 26 poin. Unggul delapan poin dengan Tottenham yang ada di peringkat delapan.

Kemudian Arsenal juga punya rekor pertemuan yang oke atas Tottenham. Tercatat, The Gunners belum terkalahkan dalam kurun waktu enam pertandingan terakhirnya atas The Lilywhites di Liga Inggris, dengan lima kemenangan dan sekali imbang.

Akan tetapi Arsenal tetap perlu waspada, sebab Tottenham dalam dalam misi bangkit dari keterpurukan, usai gagal menang dalam dua laga terakhirnya di Liga Inggris, dengan sekali imbang dan satu kekalahan.

Untuk itu, pertandingan Arsenal vs Tottenham nanti diyakini bakal berjalan sengit sebagaimana mestinya. Berikut ini link live streaming laga kedua tim :

Link Live Streaming Arsenal vs Tottenham

Klik di sini

Tampilan Utama