Belum Banyak yang Tahu, Ini Hidden Gem Wisata NTT Wajib Kamu Kunjungi

31 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Nusa Tenggara Timur (NTT) bukan hanya tentang Labuan Bajo atau Danau Kelimutu. Masih banyak sudut-sudut tersembunyi yang menyimpan keindahan alam luar biasa, namun belum banyak diketahui wisatawan.

Keindahan hidden gem di NTT ini bisa jadi pilihan tepat buat kamu yang ingin liburan tanpa keramaian. Dengan pesona alam yang masih sangat alami, kamu bisa menikmati suasana yang lebih tenang, bebas jelajah, sekaligus mendapatkan foto-foto cantik yang unik dan anti-mainstream. Yuk, kenalan dengan tempat-tempat tersembunyi di NTT yang wajib kamu kunjungi!

- Advertisement -Hosting Terbaik

Pantai Nihiwatu
Pantai Nihiwatu di Sumba menjadi salah satu pantai terindah di Indonesia, dengan garis pantai panjang, pasir lembut, dan ombak besar yang jadi favorit para peselancar. Suasananya masih sangat alami karena tidak seramai destinasi populer lainnya seperti Labuan Bajo atau Danau Kelimutu.

Tak hanya bentangan pasirnya yang indah, pemandangan matahari terbenam di pantai ini juga terkenal menawan, sehingga cocok untuk kamu yang ingin menikmati waktu santai di tepi laut. Di area ini juga terdapat resort kelas dunia, sehingga fasilitas di sekitarnya cukup lengkap, tetapi perlu diingat agar tetap menjaga ketenangan kawasan pantai.

- Advertisement -

Pantai Pink
Pantai Pink di Taman Nasional Komodo, Flores Barat, nusa Tenggara Timur terkenal karena warna pasirnya yang unik, yaitu campuran putih dan serpihan organisme laut berwarna merah sehingga terlihat seperti gradasi merah muda.

Perairannya juga jernih dan tenang, sehingga cocok untuk snorkeling atau berenang sambil menikmati terumbu karang. Karena lokasinya berada di kawasan konservasi, suasananya terjaga alami dan tidak ada bangunan komersial di sekelilingnya. Pantai ini bisa diakses dengan kapal dari Labuan Bajo, sehingga cocok dikunjungi saat mengikuti tour pulau.

Fatumnasi
Fatumnasi adalah sebuah desa di Timor Tengah Selatan yang terkenal dengan pemandangan perbukitannya yang hijau dan udara pegunungan yang sejuk. Kawasan ini dikelilingi hutan, padang rumput, dan batu-batu besar alami yang membentuk lanskap unik.

Selain menikmati panorama alam, pengunjung juga bisa melihat kehidupan masyarakat lokal yang masih sangat menjaga tradisi dan budaya. Tempat ini terasa sangat damai, sehingga cocok bagi yang ingin menjauh sejenak dari hiruk pikuk kota.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
31 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis