HOLOPIS.COM, JAKARTA – Eks suksesor Manchester United (MU) Sir Alex Ferguson optimistis bahwa Setan Merah sudah ada di jalur yang benar, tapi ia meminta Bruno Fernandes Cs harus konsisten.
MU memang terseok-seok di awal musim ini, tapi berangsung membaik dalam beberapa pekan terakhir. Bahkan, Setan Merah sukses melewati lima pertandingan terakhirnya tanpa kekalahan; 3x menang dan 2x imbang.
Menariknya, dalam rentetan tren positif itu, MU sukses mengemas kemenangan super penting, yakni ketika melibas habis Liverpool dengan skor 2-1 di Stadion Anfield.
Tren positif tersebut pun membawa MU duduk di posisi 7 klasemen sementara Liga Inggris saat ini, dengan mengoleksi 18 poin dalam 11 laga. Setan Merah hanya tertinggal satu poin untuk masuk ke empat besar.
Ferguson kemudian menilai langkah transfer MU mulai menemukan titik terang, dimana hadirnya Matheus Cunha hingga Bryan Mbeumo memberi dampak yang nyata.
Akan tetapi Ferguson tetap mengingatkan bahwa MU perlu konsisten mulai dari sekarang, supaya bisa bersaing kembali di papan atas klasemen.
“Tentu saja Mbeumo dan Cunha pemain baru dari Wolves dan Brentford, mereka telah meningkatkan permainan (MU),” ucap Ferguson, seperti dikutip Holopis.com dari Daily Mail.
“Saya berharap manajer meraih sedikit kesuksesan karena di MU, kesuksesan adalah sesuatu yang harus diraih, tanda-tandanya pun telah membaik,” tambahnya.
“Saya pikir kemenangan beruntun adalah sesuatu yang seharusnya selalu diharapkan oleh tim seperti MU,” sambungnya.
“Tapi setelah melewati siklus dimana peningkatan harus dicapai dengan menunggu dan bersabar, mereka akan menikmatinya sekarang,” imbuhnya.


