HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sperma yang subur berarti jadi salah satu penanda bahwa seksualitas pria tersebut dalam kategori sehat. Dengan situasi itu, maka aktivitas seksual dengan sang istri pun semakin maksimal.
Apalagi jika sang istri ingin merencanakan kehamilan, kesuburan sperma jadi salah satu yang paling diperhatikan. Banyak cara supaya sang suami memiliki sperma yang subur sehingga melancarkan program kehamilan, salah satunya dari asupan makanan.
Banyak makanan yang memang dipecaya bisa menyuburkan sperma, salah satunya adalah mengkonsumsi keju. Dikutip Holopis.com dari Alodokter, terdapat kandungan poliamina di dalam keju.
Kandungan poliamina tersebut berperan penting dalam sistem reproduksi pria. Ada pun beberapa keju ayng bisa dipilih dan dikonsumsi seperti keju cheddar atau parmesan.
Sejatinya masih ada banyak lagi makanan yang bisa menyuburkan sperma, mulai dari kuning telur, stroberi, brokoli, hati sapi, kacang kenari, tomat, biji bunga matahari, buah delima, fenugreek, tiram, ashwaganda dan lain sebagainya.
Meski begitu, ada baiknya selain asupan makanan yang diperhatikan, sobat Holopis juga harus turut serta berolahraga. Sehingga semakin maksimal baik dari sisi kesuburan sperma, juga stamina untuk menunjang aktivitas seksual sobat Holopis.

