Jokowi Ogah Tempati Rumah Hadiah dari Negara

28 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jokowi (Joko Widodo) terang-terangan menyebut bahwa dirinya tidak mau menempati pemberian negara yang hingga saat ini masih dibangun.

Presiden ke-7 RI itu menyebut dirinya lebih nyaman untuk tinggal di rumah pribadinya di Sumber, Banjarsari, Solo. Padahal diketahui, rumah seluas 1,2 hektar di Colomadu itu sudah 95 persen proses pembangunannya.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“Nggak tetap ditempati rumah lama. Enggak, tetap di rumah lama,” kata Jokowi dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Senin (27/10).

“Alhamdulillah, sudah punya rumah, sudah punya rumah kok. Sudah punya rumah meskipun rumahnya kecil ya apapun tetap senang di rumah yang lama,” sambungnya.

- Advertisement -

Mantan Wali Kota Solo itu mengungkapkan, kemungkinan rumah pemberian dari negara itu hanya akan digunakan untuk menggelar pertemuan.

Kendati demikian, Jokowi belum bisa memutuskan lebih lanjut karena belum serah terima rumah tersebut dari Sekretariat Negara.

“Ya, bisa saja untuk pertemuan, pertemuan. Bisa aja (jadi ruang publik), belum, mau diserahkan aja belum sudah ditanya-tanya,” tuturnya.

Jokowi kemudian menambahkan untuk desain dan konsep rumah tersebut dari dirinya. Ia sendiri belum mengetahui sejauh mana rumah itu dibangun.

“Dari arsitek, ya, saya ditanya-tanya dong. Enggak tahu. Ditanyakan saja ke Kementerian Setneg (progres pembangunan),” ungkapnya.

Jokowi kemudian kembali memastikan bahwa dirinya hanya akan tetap berdomisili Sumber, Solo dan tidak akan berpindah menjadi Karanganyar.

“Nggak, nggak, tetap di Sumber (pindah domisili),” tegasnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
28 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis