HOLOPIS.COM, JAKARTA – Arsenal sukses mengandaskan perlawanan Crystal Palace pada lanjutan pekan ke-9 Liga Inggris. Eberechi Eze membawa The Gunners menang tipis 1-0 tanpa balas.
Pertandingan pekan ke-9 Liga Inggris 2025/2026 antara Arsenal vs Crystal Palace berlangsung di Stadion Emirates, pada Minggu (26/10) malam WIB.
Dalam pertandingannya, Arsenal tampil mendominasi permainan. Namun kedua tim cenderung tampil berhati-hati, di sisi lain Crystal Palace hanya menunggu momen serangan balik saja.
Peluang berbahaya baru bisa hadir di menit 24 untuk Crystal Palace, umpan terobosan Mateta disambut Munoz, tembakannya diamankan kiper David Raya, namun pada akhirnya berakhir offside.
Ada pun peluang berbahaya pada menit 33 dari Arsenal, Leandro Trossard melepaskan tembakan, namun bisa diamankan kiper Henderson.
Arsenal akhirnya baru bisa memecah kebuntuan di menit 38 lewat Eberechi Eze. Bermula dari set piece tendangan bebas Declan Rice, lalu bola liar dimanfaatkan Eze dengan tembakan volinya hingga menjadi gol.
Babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Arsenal.
Di babak kedua, Arsenal masih tampil mendominasi, banyak peluang yang tercipta, tapi tak kunjung berbuah gol.
Salah satu peluang paling berbahaya terjadi di menit 50, dimana serangan bertubi-tubi dilancarkan Arsenal. Bermula dari set piece tendangan bebas, Rice tidak mengeksekusinya langsung, melainkan mengirim umpan pendek ke belakang, tapi dia dapat bola lagi.
Rice kemudian mengirimkan umpan silang dan disundul Gabriel Magalhaes, bola mengenai mistar gawang. Berujung bola rebound dan diterima Rice hingga dieksekusi dengan tembakan keras, bisa diblok. Bola terakhir diterima Bukayo Saka, tembakannya melenceng.
Ada juga peluang Arsenal di menit 57, berawal dari umpan terobosan Gabriel Magalhaes ke Leandro Trossard, sontekannya melenceng, namun nyaris didapat Saka sebelum akhrinya disapu bek Palace.


