Survei IPO: Mayoritas Publik Puas dan Percaya pada Presiden Prabowo

81% publik percaya kepemimpinan Presiden Prabowo, 67% puas dengan kinerja pemerintah.

24 Shares

“Kinerja kabinet tidak bisa dilepaskan dari kepemimpinan Presiden. Publik menilai arahan Prabowo jelas dan konsisten, sehingga koordinasi antarmenteri berjalan efektif,” ujar Dedi.

Fondasi Pemerintahan Makin Kuat

- Advertisement -Hosting Terbaik

IPO mencatat bahwa tahun pertama pemerintahan Prabowo Subianto ditandai oleh peningkatan kepercayaan, kepuasan, dan stabilitas nasional. Selain ekonomi dan politik, 77 persen publik menilai kondisi keamanan nasional aman dan terkendali, serta 80 persen menilai penegakan hukum baik.

Dedi menilai konsolidasi publik terhadap pemerintah menjadi faktor penting untuk keberlanjutan pembangunan nasional.

- Advertisement -

“Publik melihat pemerintahan Prabowo sebagai pemerintahan yang bekerja, bukan sekadar menjanjikan. Kepercayaan di atas 80 persen menjadi modal besar untuk melanjutkan program-program strategis di tahun kedua,” ujarnya.

Survei Indonesia Political Opinion (IPO) tersebut dilakukan dalam rentang tanggal 9–17 Oktober 2025 dengan melibatkan 1.200 responden berusia minimal 17 tahun, tersebar proporsional di 38 provinsi di seluruh Indonesia.

Metode yang digunakan adalah Stratified Multistage Random Sampling (SMRS) dengan margin of error ±2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. Komposisi responden: 50% laki-laki dan 50% perempuan, dengan 59% tinggal di desa dan 41% di kota.

Survei IPO menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto mendapat tingkat kepuasan dan kepercayaan publik yang tinggi, sekaligus menunjukkan kinerja ekonomi dan pemerintahan yang positif. Konsolidasi politik dan stabilitas nasional dinilai terjaga, sementara kabinet dipersepsikan bekerja efektif.

“IPO menilai tahun pertama pemerintahan Prabowo menjadi fondasi penting bagi arah pembangunan nasional menuju pemerataan ekonomi dan kesejahteraan rakyat,” pungkas Dedi.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
24 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis