Wales vs Belgia : Kevin De Bruyne Cs Sudahi Drama 6 Gol
HOLOPIS.COM, JAKARTA - Timnas Belgia berhasil menyudahi drama enam gol kontra Wales di lanjutan Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa. Kevin De Bruyne Cs sukses menang dengan skor meyakinkan, yakni 4-2.
Pertandingan Wales vs Belgia tersebut berlangsung di Cardiff City Stadium, pada Selasa (14/10) dini hari WIB.
Laga sengit terjadi sejak awal babak pertama. Bahkan, Belgia sempat dikejutkan dengan gol cepat tuan rumah di menit delapan lewat torehan Joe Rodon. Sundulannya usai situasi korner, mampu menjebol gawang Thibaut Courtois.
Belgia lantas baru bisa menyamakan kedudukan skor pada menit 15 lewat titik putih, sang eksekutor Kevin De Bruyne pun mampu membawa The Red Devils imbang 1-1.
Belgia lalu berbalik unggul di menit 24, Jeremy Doku melepaskan umpan, kemudian diterima Thomas Meunier hingga diselesaikan menjadi gol. Babak pertama ditutup dengan skor 2-1.
Di babak kedua, Belgia mendapat penalti lagi. Kevin De Bruyne yang turun sebagai eksekutor, kembali sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit 74.
Wales menipiskan jarak skor di menit 89 berkat tembakan Nathan Broadhead. Skor 3-2. Tapi tak lama, Belgia memperlebar jarak menjadi 4-2 lewat gol Leandro Trossard.
Dengan demikian, hasil kemenangan itu membuat Belgia kokoh di puncak klasemen Grup J, dengan mengoleksi 14 poin dalam enam laga.