Ganda Putri Berburu Prestasi di Arctic Open 2025, Pelatih Harap Begini

14 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Turnamen Arctic Open 2025 Super 500 akan bergulir, Indonesia sendiri hanya menurunkan tiga ganda putri saja di kejuaraan tersebut. Pelatih Karel Mainaky pun berharap para Srikandi Merah Putih itu bisa berbicara banyak.

Arctic Open 2025 Super 500 akan digelar di Vantaan Energia Areena, Vanta, Finlandia, mulai 7-12 Oktober mendatang.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Tiga ganda putri yang akan tampil di Arctic Open 2025 nantinya adalah Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum dan Amallia Cahaya Pratiwi/Lanny Tria Mayasari. Mereka langsung didampingi pelatih kepala, Karel Mainaky.

Mereka juga telah melakoni latihan jelang pertandingan, Karel menyebut latihan tersebut bertujuan untuk mencari feeling sekaligus adaptasi lapangan.

- Advertisement -

“Program yang saya berikan juga berbeda untuk ketiga pasangan ini, sesuai kebutuhan mereka,” ucapnya, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

“Untuk kondisi sudah lumayan tapi belum sebaik saat latihan terakhir di Jakarta. Memang kemarin siang kami baru sampai jadi masih perlu waktu untuk pengembalian keadaan badannya. Kalau tidak ada perubahan jadwal, kita baru akan bertanding hari Rabu (8/10) lusa jadi besok masih ada kesempatan latihan, semoga kondisinya sudah ok 100 persen,” tambah Karel.

Karel berharap di turnamen ini, anak-anak asuhnya berhasil menembus ganda-ganda top dunia.

“Melihat persaingan dan calon lawan memang tidak berbeda, banyak pasangan top hadir di sini jadi saya berharap Ana/Trias, Rachel/Febi dan Tiwi/Lanny bisa menembus dan mengalahkan mereka,” harap Karel.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
14 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis