JAKARTA – Penyanyi legendaris dunia Mariah Carey sudah sampai di Jakarta untuk menyapa para penggemarnya di Sentul International Convention Center (SICC) pada hari Sabtu 4 Oktober 2025 mendatang. Penukaran tiket pun sudah bisa dilakukan sejak hari ini, di Dendra Aston Sentul.
Berikut ini Sobat Holopis, jadwal penukaran tiket konser Mariah Carey bagi yang sudah memegang tiket.
• Waktu: 3 Oktober 2025, 10.00-19.00 WIB | Dendra, Aston Sentul
• Waktu: 4 Oktober 2025, 10.00 – 20.00 WIB | Sentul International Convention Center
Meski sudah memiliki tiket, tetap ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum Sobat Holopis melakukan penukaran tiket. Berikut ini hal-hal yang harus diperhitungkan.
• Siapkan kartu identitas (KTP/SIM/Paspor) yang masih berlaku dan asli. Nama harus sesuai dengan yang tertera di e-tiket.
• Siapkan e-tiket terbaru dari Tiket.com atau Color Asia Live. Disarankan mengunduh/screenshot e-tiket dan nomor kursi untuk menghindari susah sinyal saat di venue.
• Lakukan proses penukaran tiket di tenda Ticket Redemption yang sudah disediakan.
• Silakan mengantre pada jalur yang sesuai dengan kategori tiket yang dimiliki.
• Penonton akan mendapat wristband atau gelang sesuai kategori dan zona tempat duduk sebagai akses resmi untuk memasuki area konser.
• Gunakan gelang tersebut selama berada di area konser dan selama acara berlangsung.
Mariah Carey Sudah Sampai di Jakarta
Penyanyi legendaris dunia, Mariah Carey sudah sampai denga naman di Jakarta, untuk menyapa para penggemarnya dalam konser yang akan digelar Sabtu malam nanti. Tak lama setelah mendarat di Jakarta, Mariah Carey langsung disambut dengan tarian ondel-ondel yang tampak membuat penyanyi itu penasaran.
Dalam akun Tiktok @rinopunyacerita1, terlihat Mariah berusaha menyaksikan secara seksama tarian ondel – ondel sembari mengenakan dress serba hitam.
Tak hanya Mariah Carey, para kru juga tampak terhibur dan tertawa melihat penampilan ondel-ondel. Mariah juga menyempatkan berfoto dengan ondel-ondel tersebut dengan ekspresi yang membuat banyak netizen salah fokus.

