Arteta Masih Belum Pastikan Saka, Odegaard dan Saliba Main Lawan City

4 Shares

JAKARTA – Manajer Arsenal Mikel Arteta sampai saat ini masih belum memastikan apakah Bukayo Saka, Martin Odegaard dan William Saliba bakal tampil menghadapi Manchester City atau tidak. Hal itu menyusul cedera yang mereka alami hingga absen dalam beberapa laga sebelumnya.

Perlu diketahui bersama, Ketiga pemain itu sudah absen dalam dua pertandingan terakhir Arsenal, karena cedera. Mulanya Saka dan Odegaard yang dihantui cedera, lalu menyusul Saliba.

- Advertisement -

Penampilannya pun sangat dibutuhkan Arsenal saat ini, sebab The Gunners bakal menghadapi Manchester City pada pekan ke-5 Liga Inggris di Stadion Emirates, Minggu (21/9) malam WIB.

Namun hingga kini tidak ada informasi pasti apakah mereka sudah pulih dari cederanya atau belum. Bahkan Arteta sekali pun masih belum bisa membeberkan kondisi terkini.

- Advertisement -

“Jika ada kesempatan, itu akan terjadi setelah sesi besok (Minggu jelang lawan City) karena mereka belum melakukan apa pun, jadi kami akan mendapatkan informasi lebih lanjut besok (Minggu),” ucap Arteta, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Arsenal.

“Sejauh ini semuanya telah dimodifikasi untuk mereka. Masih ada beberapa hal yang perlu diselesaikan dan besok kami akan mendapatkan informasi lebih lanjut tentang apakah mereka bagian dari skuad atau apakah mereka memiliki peluang untuk menjadi bagian dari skuad,” tambahnya.

Terlepas dari itu, Arteta mengapresiasi para pemain baru Arsenal yang berkontribusi besar mengisi absennya Saliba, Saka dan Odegaard.

Seperti hal nya Cristhian Mosquera yang memang tampil ciamik di lini bertahan menggantikan Saliba. “(Mosquera) sangat bagus. Saya rasa penghargaan untuk departemen kepanduan dan Andrea Berta telah memberikan kesempatan untuk merekrutnya. Sekali lagi, sebagai seorang anak, dia sangat fokus, sangat bertekad, sangat jelas bahwa dia ingin datang ke sini dan dia ingin datang ke sini untuk bermain dan mendapatkan tempatnya. Saya pikir apa yang dia lakukan di posisi itu, di usia yang begitu muda, sangat mengesankan,” jelasnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
4 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru