Timnas Indonesia Pesta 6 Gol, Erick Thohir : Bukan Soal Hasil, Tapi…

29 Shares

JAKARTATimnas Indonesia berpesta 6 gol ke gawang Taiwan di FIFA Matchday. Ketua Umum PSSI Erick Thohir menilai bahwa hasil tersebut sekaligus jadi ajang pelatih Patrick Kluivert melihat kualitas pemain.

Sebelumnya diketahui, Timnas Indonesia baru saja bentrok dengan Taiwan di FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (5/9) malam WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Dalam pertandingannya tersebut, Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan dengan skor 6-0 tanpa balas. Ada pun setengah lusin gol Timnas Indonesia itu pun ditorehkan oleh Jordi Amat, bunuh diri Ming Hsiu Chao, Marc Anthony Klok, Eliano Reijnders, Ramadhan Sananta dan Sandy Walsh.

“Pertandingan uji coba ini bukan hanya tentang hasil, tapi bagaimana Coach Patrick Kluivert bisa mencoba dan melihat kualitas pemain untuk pertandingan Indonesia ke depan sekaligus memastikan taktik bisa berjalan dengan baik,” ucap Erick, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.

- Advertisement -

Hasil itu jadi modal berharga untuk Timnas Indonesia menatap laga FIFA Matchday kedua kontra Lebanon, pada Senin (8/9) mendatang.

Erick Thohir pun meminta Timnas Indonesia untuk fokus pada pertandingan tersebut.

“Timnas Indonesia harus kembali fokus untuk pertandingan berikutnya melawan Lebanon yang berasal dari Timur Tengah. Mengingat lawan Indonesia di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 yaitu Arab Saudi dan Irak berasal dari Timur Tengah,” jelasnya.

Sebagai informasi tambahan, dua laga FIFA Matchday tersebut selain untuk meraup tambahan poin ranking FIFA, juga sebagai persiapan menatap Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Oktober nanti.

Mengingat, Timnas Indonesia segrup dengan Arab Saudi dan juga Irak, dan hanya satu tim yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
29 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis