28 Koleksi Kendaraan Mewah Ahmad Sahroni Terungkap Usai Rumahnya Digeruduk Massa


Oleh : Ronalds Petrus Gerson

JAKARTA - Aksi massa di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (30/8/2025), berbuntut pada perusakan rumah dan koleksi mobil mewah milik Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.

Dalam rekaman video yang beredar di media sosial, tampak sekelompok orang merangsek ke kediaman Sahroni, merusak, dan menjarah sejumlah barang di dalam rumah.

Lurah Kebon Bawang, Suratno Widodo, membenarkan insiden tersebut. Ia mengatakan situasi sempat ricuh saat massa mengepung rumah politisi Partai NasDem itu.

“Saya di lokasi, benar (warga geruduk rumah Sahroni). Ini sedang crowded,” ujar Suratno dikutip Holopis.com.

Mobil Mewah Jadi Sasaran Amukan

Salah satu korban amukan massa adalah mobil Lexus RZ hitam yang terparkir di garasi depan. Mobil listrik mewah seharga Rp 2,2 miliar tersebut hancur dipukul, diinjak, hingga ditendang.

Malam harinya, massa juga merusak sejumlah kendaraan lain milik Sahroni, termasuk Ford Mustang Fastback klasik, Tesla Model X senilai Rp 4 miliar, dan Porsche 356 merah yang bahkan sempat diseret keluar lalu dibalikkan.

Jadi Sorotan Publik

Koleksi otomotif fantastis Sahroni kini menjadi sorotan usai insiden perusakan rumahnya. Tidak sedikit warganet yang menyoroti gaya hidup mewah sang politisi, sementara publik menunggu langkah hukum dari aparat terkait kasus perusakan dan penjarahan tersebut.

Dengan insiden ini, tidak hanya keamanan pribadi Sahroni yang terancam, tetapi juga deretan aset kendaraan bernilai puluhan miliar rupiah yang telah ia kumpulkan selama bertahun-tahun.

Daftar kendaraan Ahmad Sahroni di LHKPN:

1. Mobil Toyota Fortuner 2.7 SRZ tahun 2017, hasil sendiri senilai Rp 485 juta
2. Mobil Ferrari 366 tahun 2012, hasil sendiri senilai Rp 2,5 miliar
3. Mobil BMW 1,8 tahun 2017, hasil sendiri senilai Rp 2,65 miliar
4. Mobil Porsche 9E3 RS tahun 2016, hasil sendiri senilai Rp 6,6 miliar
5. Motor Yamaha Sport tahun 2016, hasil sendiri senilai Rp 840 juta
6. Mobil Honda Civic tahun 1989, hasil sendiri senilai Rp 45 juta
7. Mobil Mercedes-Benz E320 tahun 1986, hasil sendiri senilai Rp 70 juta
8. Mobil Tesla X75D tahun 2018, hasil sendiri senilai Rp 2,8 miliar
9. Mobil Mercedes-Benz 280E tahun 1986, hasil sendiri senilai Rp 35 juta
10. Mobil Honda Odyssey tahun 2007, hasil sendiri senilai Rp 120 juta
11. Mobil Honda Civic LX tahun 1990, hasil sendiri senilai Rp 30 juta
12. Mobil Mercedes-Benz 420 Eagle SEL tahun 1986, hasil sendiri senilai Rp 150 juta
13. Mobil Toyota Crown Royal 3.0 AT tahun 2005, hasil sendiri senilai Rp 160 juta
14. Mobil Mustang Sedan tahun 1967, hasil sendiri senilai Rp 150 juta
15. Mobil Volkswagen Beetle tahun 1963 hasil sendiri senilai Rp 100 juta
16. Mobil Mercedes-Benz SL 190B tahun 1957 hasil sendiri senilai Rp 250 juta
17. Mobil Mercedes-Benz 560 SEL tahun 1990, hasil sendiri senilai Rp 250 juta
18. Mobil Suzuki Jimny tahun 2020, hasil sendiri senilai Rp 325 juta
19. Mobil Mustang Fastbach tahun 1967, hasil sendiri senilai Rp 190 juta
20. Mobil Daewoo Cielo tahun 1997, hasil sendiri senilai Rp 125 juta
21. Mobil Bentley tahun 1997, hasil sendiri senilai Rp 255 juta
22. Motor Vespa Primavera tahun 2020, hasil sendiri senilai Rp 57 juta
23. Motor Vespa Primavera tahun 2018, hasil sendiri senilai Rp 55 juta
24. Motor Vespa Kongo 1963 hasil sendiri senilai Rp 30 juta
25. Motor Harley Davidson Road Glide tahun 2022, hasil sendiri senilai Rp 1,66 miliar
26. Mobil Honda Estilo tahun 1997, hasil sendiri senilai Rp 200 juta
27. Mobil Porsce 911 Sport Classic tahun 2016, hasil sendiri senilai Rp 14 miliar
28. Mobil Tesla Cyber Truck tahun 2024, hasil sendiri senilai Rp 4 miliar.

Catatan : Menyampaikan pendapat melalui demonstrasi adalah hak yang dijamin konstitusi. Namun, segala bentuk tindakan anarkis tidak dapat dibenarkan. Sampaikan aspirasi dengan cara damai, tanpa penjarahan maupun perusakan fasilitas umum. Bijaklah dan jangan mudah terprovokasi.

Tampilan Utama