Calvin Verdonk Diklaim Lagi Diburu Lille, Nominal Jutaan Euro Siap Diajukan!


Oleh : Achmad Husin Alifiah

JAKARTA - Bek Timnas Indonesia Calvin Verdonk kabarnya masuk dalam daftar buruan Lille di bursa transfer pemain musim panas ini. Salah satu klub elit Ligue 1 itu pun disebut siap menggelontorkan dana dengan nominal jutaan Euro.

Dikutip Holopis.com dari ESPN Belanda, Lille bahkan diklaim telah mengajukan tawaran untuk mendatangkan Verdonk dari NEC Nijmegen.

Laporan tersebut juga menyebut bahwa juara Liga Prancis musim 2020/2021 tersebut siap menggelontorkan dana senilai 3 juta Euro atau sekitar Ep 57 miliar.

Calvin Verdonk pun dipersiapkan Lille untuk menggantikan bek mereka sebelumnya yang hengkang, yakni Gabriel Gudmondsson di bursa transfer pemain musim panas ini.

Sebagai informasi tambahan, Calvin Verdonk sendiri kini masih terikat kontrak dengan NEC Nijmegen sampai 2028 mendatang, ia dikontrak Nijmegen pada tahun 2022 lalu dari Famalicao.

Selama membela NEC Nijmegen tersebut, Calvin Verdonk jadi salah satu plar mereka di lini pertahanan tim. Tercatat, Verdonk sudah tampil sebanyak 164 kali dan telah membuat 8 gol serta 9 assist di semua kompetisi.

Bahkan, Calvin Verdonk turut membantu Nijmegen meraih kemenangan pada laga awal Liga Belanda musim ini, dengan skor 3-0 atas NAC Breda. Dalam kemenangan itu, Verdonk mempersembahkan satu assist.

Dengan demikian, seandainya Calvin Verdonk benar-benar bergabung dengan Lille, maka jadi yang pertama kali baginya bermain di Ligue 1.

Lantas, apakah Calvin Verdonk akan bergabung dengan Lille di bursa transfer pemain musim panas ini?

Tampilan Utama