JAKARTA – Jonatan Christie sukses melalui babak 64 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2025 dengan ciamik, dimana pemain yang akrab disapa Jojo tersebut menang dua set langsung atas lawannya.
Seperti yang telah diketahui bersama, hari kedua babak 64 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2025 berlangsung di Adidas Arena, Paris, Prancis, pada Selasa (26/8).
Jonatan Christie kemudian berhadapan dengan tunggal putra asal Jerman, Matthias Kicklitz di fase tersebut. Dalam pertandingannya, Jojo tampil mendominasi sejak awal permainan.
Bahkan, Jonatan Christie mampu menang dengan skor 21-15 di set pertama. Lebih menawan lagi di set kedua, dimana Matthias Kicklitz dibuat tidak berdaya olehnya.
Jonatan Christie tanpa hambatan, ia sukses meraih kemenangan dengan skor super telak 21-5 di set kedua. Alhasil, Jojo menang straight game langsung 2-0.
Dengan demikian, Jonathan Christie melaju ke babak 32 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2025. Di fase tersebut, Jojo akan menghadapi pemenang laga antara pertandingan Koki Watanabe asal jepang melawan Ade Reski Dwicahyo dari Azerbaijan.
Sebagai informasi tambahan, Indonesia sendiri telah meloloskan sejumlah wakil sebelumnya ke babak 32 besar, terbaru ada Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran. Selain Rinov/Pitha, ada juga Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu dari ganda campuran, mereka menang bye di 64 besar.
Kemudian ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti dari ganda putri yang juga menang bye.
Dari ganda putra ada yang menang bye juga yakni Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

