Arsenal Akhirnya Umumkan Eberechi Eze, Sah Gunakan Nomor Punggung 10
JAKARTA - Arsenal secara resmi mengumumkan Eberechi Eze sebagai rekrutan paling barunya di bursa transfer pemain musim panas ini. Pemain berusia 27 tahun itu pun sah mengenakan nomor punggung 10 bersama The Gunners.
Pengumuman itu dibuat Arsenal, pada Minggu (24/8) dini hari WIB. Menariknya, Eberechi Eze juga turut diumumkan langsung di depan para supporter The Gunners di Stadion Emirates sesaat sebelum laga melawan Leeds United.
"Kami sangat gembira mengumumkan penandatanganan kontrak jangka panjang dengan Eberechi Eze," tulis pengumuman Arsenal, seperti dikutip Holopis.com.
Arsenal tak mengumumkan secara detail mengenai kesepakatan kontrak Eberechi Eze. Namun, dari kabar yang beredar di muka publik, disebutkan bahwa Eze dikontrak dengan durasi empat tahun, plus opsi perpanjangan kontrak semusim kemudian.
Selain daripada itu, perihal nominal pembelian dari Crystal Palace, Arsenal harus menggelontorkan dana sebesar 60 juta Poundsterling atau setara Rp 1,32 triliun.
Sebagai informasi tambahan, transfer Eberechi Eze ini diselimuti dengan drama, dimana sang pemain sebelumnya sempat setuju gabung dengan Tottenham Hotspur. Namun ternyata, Eze pada akhirnya memilih Arsenal sebagai tempat berlabuh berikutnya.
Ada pun nomor punggung yang diberikan kepada Eze, yakni nomor 10. Terakhir kali nomor tersebut digunakan yaitu oleh Emile Smith Rowe yang hengkang ke Fulham.
Mengenai perjalanan karirnya, Eberechi Eze sejatinya merupakan jebolan akademi Arsenal itu sendiri, yang kemudian dilepas pada tahun 2011 silam.
Kemudian karirnya meningkat saat bersama Crystal Palace. Sejak diboyong pada tahun 2020, Eze telah membuat 169 penampilan, dengan total 40 gol dan 28 assist di semua kompetisi.
Sementara di level timnas, Eberechi Eze tampil sebanyak 12 kali bersama Timnas INggris, dengan total satu gol.