Jadwal Seleksi LPDP 2025 Batch 2, Dari Administrasi Hingga Substansi

0 Shares

JAKARTA – Para calon penerima beasiswa LPDP 2025 batch 2 saat ini sedang menerima pengumuman seleksi administrasi, yang akan menentukan langkah selanjutkan dalam proses menjadi awardee beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan tersebut.

Proses seleksi tahap kedua ini sudah dimulai sejak Juni, hingga pengumuman akhir nanti di bulan November. Berikut ini Sobat Holopis, jadwal lengkap proses seleksi LPDP hingga nanti pengumuman hasil seleksi substansi pada November 2025 mendatang.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Jadwal Seleksi LPDP 2025 Tahap 2

  • Pendaftaran: Ditutup 30 Juni 2025
  • Seleksi administrasi: 1-21 Agustus 2025
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi: 22 Agustus 2025
  • Masa sanggah hasil seleksi administrasi: 23 Agustus 2025
  • Pemrosesan sanggah hasil seleksi administrasi: 26 Agustus 2025
  • Pengumuman hasil sanggah seleksi administrasi: 8 September 2025
  • Seleksi bakat skolastik: 15 September 2025
  • Pengumuman hasil seleksi bakat skolastik: 2 Oktober 2025
  • Seleksi substansi: 7 Oktober 2025
  • Pengumuman hasil seleksi substansi: 27 November 2025

Pengumuman Seleksi Administrasi

Hari ini pada tanggal 22 2025, para calon penerima Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) sudah bisa melihat pengumuman administrasi dari seleksi tahap 2. Tahap ini merupakan seleksi administratif, yang menentukan apakah calon penerima beasiswa lolos ke tahap selanjutnya, dan semakin dekat untuk mendapatkan beasiswa LPDP.

Para pelamar pun sudah bisa melihat hasil pengumuman dari link ini, https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/index.php/site/login

- Advertisement -

Tahap Melihat Hasil Seleksi

Awalnya, sobat holopis melakukan login di laman beasiswa LPDP, dengan email dan password yang digunakan ketika mendaftar. Setelah itu, ketika sudah masuk ke tampilan ‘Data Diri’ masuk ke bagian beasiswa yang ada di atas.

Di bawah bagian ‘Beasiswa’ Sobat Holopis klik tulisan ‘Status’ yang posisinya berada di bawah ‘Daftar Beasiswa’ dan di atas ‘Histori’.

Setelah di-klik, tampilan pun akan keluar dan bisa dilihat apakah Sobat Holopis akan lolos ke tahap selanjutnya.

Proses Sanggah Bagi yang Tidak Lolos

Bagi yang tidak lolos di tahap administraif, Sobat Holopis bisa mengajukan sanggahan. Sebagai informasi Sobat Holopis, LPDP adalah beasiswa dari Kementerian Keuangan, yang terdiri dari program umum, program afirmasi, program targeted, program targeted, program targeted beasiswa bundling, serta program double degree/join degree.

Pada tahun ini, jenis beasiswa yang tersedia dari LPDP adala tiga, yaitu beasiswa reguler, beasiswa afirmasi, dan beasiswa targeted. Untuk beasiswa reguler, LPDP menawarkan calon mahasiswa S2 dan S3, baik di dalam maupun di luar negeri.

Semoga lulus, Sobat Holopis!

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis