Hasil Indonesia vs Tajikistan di Piala Kemerdekaan 2025 : Skuad Garuda Ditahan Imbang 2-2

0 Shares

JAKARTATimnas U-17 Indonesia harus puas ditahan imbang Tajikistan di Piala Kemerdekaan 2025, dengan skor 2-2.

Pertandingan antara Indonesia vs Tajikistan tersebut berlangsung di Stadion Utama Sumatra Utara, Deli Serdang, Selasa (12/8) malam WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Dalam pertandingannya, duel sengit terjadi sejak awal babak pertama. Bahkan, kebuntuan baru terpecah pada menit 34 untuk Timnas U-17 Indonesia lewat torehan Mierza Firjatullah. Ia mampu mampu memanfaatkan umpan crossing dan lolos dari jebakan offside, sundulannya merobek gawang Tajikistan.

Namun keunggulan Indonesia itu tak berlangsung lama, Tajikistan mampu menyamakan kedudukan skor dua menit setelahnya lewat torehan Zarif usai memanfaatkan umpan tarik Nazriev.

- Advertisement -

Setelahnya ada peluang dari Indonesia melalui tembakan Evandra Florasta, tapi masih melambung dari gawang Tajikistan.

Di babak kedua, Indonesia berhasil unggul kembali lewat gol Fadly Alberto. Melalui skema serangan balik, kerja sama Nazriel Alfaro dengan Eizar Tanjung diakhiri dengan umpan. Kemudian ada Alberto yang menuntaskannya dengan sundulan hingga menjadi gol.

Tajikistan terus merepotkan pertahanan Indonesia, namun peluang yang ada gagal berbuah manis. Sampai akhirnya mereka berhasil menciptakan gol penyeimbang lewat Nazrullo Ashuralizoda melalui sepakan mendatarnya.

Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan skor bertahan 2-2 untuk kedua tim.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis