Punya Fitur Gaming Kelas Atas, Infinix GT 30 5G Siap Jadi Rebutan Gamers

0 Shares

JAKARTA – Infinix dikabarkan segera meluncurkan smartphone terbarunya, Infinix GT 30 5G pada Senin besok, 11 Agustus 2025. Perangkat ini hadir dengan sejumlah spesifikasi menarik, termasuk baterai jumbo dan fitur gaming kelas atas.

Dikutip Holopis.com dari laman gsmarena.com pada (10/8), Infinix GT 30 5G bakal dipersenjatai chipset Mediatek Dimensity 7400 4nm, yang menunjang performa dalam menjalankan game berat sekalipun. Chipset kencang ini akan dijalankan pada sistem operasi Android 15 dengan antarmuka XOS 15.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Tak hanya chipsetnya, layar berpanel AMOLED 6,78 inchi juga menjadi daya tarik tersendiri bagi smartphone mid-range Infinix ini. Apalagi layar ini memiliki resolusi 1224 x 2720 pixel yang dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 7i, sehingga kuat terhadap guncangan maupun goresan.

Untuk penyimpanan, smartphone ini akan tersedia dalam varian internal 128GB atau 256GB, dengan RAM berukuran 8GB. Kapasitas ini membuat pengguna lebih leluasa untuk memainkan game berat sekalipun, walaupun memang tidak tersedia slot memori untuk penyimpanan tambahan.

- Advertisement -

Dari sektor fotografi, smartphone anyar dari Tencent Group ini diperkuat dengan pengaturan kamera ganda di bagian belakang, terdiri dari lensa wide 64 MP dan lensa ultrawide 8 MP, yang mampu merekam video hingga resolusi 4K pada 30fps. Kamera depannya punya ukuran lensa 13 MP dan mendukung perekaman video 4K pada 30fps.

Memiliki bobot 187 gram dengan ketebalan 8mm, Infinix GT 30 5G ini terbilang cukup minimalis untuk smartphone dengan baterai berkapasitas 5500 mAh, yang didukung oleh pengisian daya cepat 45W dengan kabel dan pengisian daya terbalik 10W, artinya smartphone ini bisa digunakan untuk mengisi daya perangkat lain, seperti smartwatch atau tws.

Fitur lain yang disematkan pada Infinix GT 30 5G meliputi speaker stereo yang disetel oleh JBL (tanpa audio jack 3.5mm namun mendukung audio Hi-Res 24-bit/192kHz), Wi-Fi 6, Bluetooth 5.4, NFC, inframerah, dan radio FM. Port pengisian daya menggunakan USB Type-C 2.0.

Seperti yang telah disinggung di awal, fitur Bypass Charging menjadi salah satu fitur smartphone gaming papan atas yang memungkinkan pengisian langsung pada perangkat, yang akan memperpanjang umur baterai.

Selain itu, fitur LED RGB yang dapat disesuaikan di bagian belakang dan zona peka tekanan (gaming triggers) yang menambah keyakinan konsumen bahwa Infinix GT 30 5G ini hadir bagi para pecinta game mobil.

Tak cuma itu, sertifikasi IP64 yang tahan dari debu dan percikan air juga menjadi fitur unggulan pada smartphone anyar asal China tersebut. Perangkat ini juga mendukung teknologi jaringan GSM, HSPA, LTE, dan 5G.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis