Pasukan Marinir Latihan Terbangkan Flying Inflatable Boat di Gladi Resik di Batujajar


Oleh : Muhammad Ibnu Idris

JAKARTA - Prajurit Pasmar 1 dari Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) melakukan demonstrasi dengan menerbangkan Flying Inflatable Boat (FIB) pada Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer.

Akribatik udara ini dilaksanakan di Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus), Batujajar, Bandung Barat, Jawa Barat pada hari Jumat 8 Agustus 2025.

Dalam paparanya, Komandan Pasmar 1 Brigjen (Mar) Ena Sulaksana menyampaikan, bahwa Flying Inflatable Boat sendiri adalah hal yang masih sangat jarang ditemukan khususnya di Indonesia.

"Fungsi dari Flying Inflatable Boat ini digunakan dalam operasi penyelamatan di daerah banjir atau area dengan akses sulit ataupun dalam penelitian lingkungan atau survei perairan," kata Brigjen TNI Marinir Ena seperti dikutip dari Pasmar 1, Sabtu (9/8/2025).

Lantas, Ena pun menerangkan bahwa untuk pasukan militer, Flying Inflatable Boat bisa juga digunakan untuk keperluan operasi amfibi maupun operasi muara dan perairan.

Dijelaskan lagi oleh Brigjen TNI Marinir Ena, bahwa Flying Inflatable Boat (FIB) alias perahu karet terbang dipatenkan oleh Polaris Motor dari Italia pada 1987. Tujuan FIB adalah untuk lepas landas dan mendarat dengan aman di permukaan air dan melakukannya di laut dengan kedalaman hingga 3 kaki.

Lebih lanjut, Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Ena Sulaksana pun berpesan kepada prajurit Pasmar 1 yang menjadi Pilot FIB, untuk selalu tampil maksimal saat melaksanakan Flying Pass di depan podium kehormatan yang akan dilihat langsung oleh Presiden RI Bapak H. Prabowo Subianto serta para tamu undangan lainnya pada 10 Agustus 2025 besok.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, bahwa dalam acara pada hari Minggu besok, Presiden Prabowo akan melantik dan mengukuhkan sejumlah organisasi baru. Di antaranya Pangkopassus, Pangkormar, Pangkorpasgat, Kodam baru, Kodaeral, Pangkodau, Pangkoopsau, Grup Kopassus, Brigade Teritorial Pembangunan, Batalyon Teritorial Pembangunan, Batalyon Infanteri Marinir, dan Batalyon Komando Kopasgat.

Sejumlah pesawat tempur, pesawat angkut, helikopter, hingga tank-tank milik TNI bakal tampil di hadapan Presiden Prabowo. Mereka akan melakukan fly pass pesawat tempur, serbuan regu komando, terjun operasi khusus, tembak berhadapan, serbuan gedung, terjun satwa, hingga operasi darat gabungan. Demonstrasi tersebut mencerminkan kekuatan dan kesiapan tempur TNI.

Tampilan Utama