Venenburg : Indonesia Harusnya Bisa Pesta 4-5 Gol Lawan Filipina!


Oleh : Achmad Husin Alifiah

JAKARTA - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Gerald Vanenburg menilai bahwa, seharusnya Skuad Garuda Muda bisa menang dengan skor besar 4-5 gol kontra Filipina.

Timnas U-23 Indonesia bentrok dengan Filipina di laga kedua Grup A Piala AFF U-23 2025, duel tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Jumat (18/7) malam WIB.

Timnas U-23 Indonesia mampu menang dengan skor tipis 1-0 tanpa balas. Satu-satunya gol itu lahir akibat bunuh diri pemain Filipina, Jaime Rozquillo di menit 23.

Dalam pertandingannya, Indonesia tampil mendominasi dengan sejumlah peluang yang mampu diciptakan. Bahkan Skuad Garuda Muda punya statistik yang mentereng atas Filipina di laga tersebut.

Menurut catatan statistik Flashscore seperti dikutip Holopis.com, Timnas U-23 Indonesia mampu menguasai ball possession sebesar 66 persen berbanding 34 persen untuk Filipina.

Kemudian Timnas U-23 Indonesia juga membuat sebanyak 17 tembakan berbanding empat tembakan saja untuk Filipina. Dari 17 tendangan tersebut, tujuh diantaranya bahkan on target.

Meski begitu, memang peluang-peluang yang tercipta tak bisa dikonfersi menjadi gol. Ada pun gol tambahan yang sempat terjadi di babak kedua oleh Jens Raven, namun dianulir wasit karena offside.

Tak ayal, Venenburg menyebut kemenangan Indonesia memang berbau keberuntungan. Tapi di sisi lain, ia menegaskan Jens Raven Cs seharusnya bisa membuat 4-5 gol ke gawang Filipina.

"Dalam pertandingan memang terkadang ada keberuntungan. Hari ini sebenarnya kami bisa membuat 4-5 gol," kata Vanenburg, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

"Kami sempat membuat gol juga berkat Jens Raven, tapi saya tak tahu apakah itu offside atau tidak. Saya harus melihatnya nanti," tambah Vanenburg.

Sebagai informasi tambahan, hasil kemenangan atas Filipina itu pun membuat langkah Indonesia semakin dekat menuju babak semifinal Piala AFF U-23 2025.

Timnas U-23 Indonesia kini duduk di puncak klasemen Grup A dengan enam poin, unggul tiga poin dengan Malaysia dan Filipina yang punya poin sama.

Praktis, Timnas U-23 Indonesia hanya butuh hasil imbang saja melawan Malaysia di laga pamungkas, Senin (21/7) mendatang.

Tampilan Utama