Japan Open 2025 : Putri KW Puas Bantai Natsuki Nidaira 2 Set Langsung!

0 Shares

JAKARTA – Putri Kusuma Wardani sukses menang dua set langsung atas wakil tuan rumah Natsuki Nidaira di babak 32 besar Japan Open 2025 hari ini. Pemain yang akrab disapa Putri KW itu pun mengaku puas atas hasilnya.

Sebelumnya diketahui, hari kedua babak 32 besar Japan Open 2025 Super 750 berlangsung di Tokyo Metropolitano Gymnasium, Jepang, Rabu (16/7).

- Advertisement -Hosting Terbaik

Dalam pertandingannya, Putri KW tampil dominan sejak awal set pertama, hingga ia harus menang telak 21-10. Tren positif itu pun berlanjut pada set kedua, Putri KW sukses mempertahankan agresifitas permainannya, hingga menang dengan skor 21-16.

“Secara keseluruhan saya cukup puas dengan cara main hari ini,” ungkap Putri KW, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

- Advertisement -

“Saya percaya diri dari hasil latihan selama kurang lebih satu bulan terakhir benar-benar kekurangan sebelumnya pelan-pelan sudah bisa ditutup dan terasa di dalam lapangan. Seperti speed dan kekuatan kakinya sudah mulai bertambah, belum penuh tapi sudah ada perubahan positif,” tambahnya.

Lebih lanjut, Putri KW menyampaikan bahwa hasil kemenangan itu juga tak lepas dari hasil analisanya terhadap permainan Natsuki sebelum pertandingan.

“Saya sudah mempelajari permainan Natsuki dan tadi juga tidak jauh berbeda dari pertemuan pertama jadi saya hanya mengikuti apa strategi yang sudah disiapkan,” ujarnya lagi.

“Di gim kedua saya sempat bermain terburu-buru, lalu saat tertinggal 10-15 saya mencoba lebih berani mengambil resiko karena kalaupun lepas masih ada gim ketiga. Tapi alhamdulillah bisa menyusul dan menang,” tambahnya.

Selain daripada itu, mengenai comeback-nya Gregoria Mariska Tunjung, Putri KW menyambut baik kehadirannya kembali di atas lapangan.

“Kembalinya kak Gregoria (Mariska Tunjung) pastinya saya senang ada teman di turnamen dan menambah semangat di turnamen. Saya ingin terus terus berdekatan peringkatnya dengan dia,” imbuhnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis