Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Mobil Diogo Jota : Kecepatannya Melebihi Batas!
JAKARTA - Akhirnya terjawab sudah penyebab kecelakaan mobil Diogo Jota. Pihak kepolisian dalam laporan sementaranya mengungkapkan bahwa, penyebabnya karena kecepatan mobil yang dinaiki Jota melebihi batas yang dianjurkan.
Seperti yang telah diketahui bersama sebelumnya, bahwa bintang Liverpool Diogo Jota mengalami insiden kecalakaan maut bersama adiknya bernama Andre Silva di jalan tol Cernadilla, Zamora, Spanyol, pada (3/7) dini hari waktu setempat.
Diogo Jota dan Andre Silva menaiki mobil Lamborghini. Kemudian dalam laporan kronologi sementara yang beredar di muka publik, disebutkan bahwa mobil yang dinaiki mereka mengalami pecah ban saat hendak menyalip kendaraan lain, namun hilang keseimbangan hingga keluar jalur dan menabrak pembatas jalan, mobil mereka terbakar di lokasi kejadian.
Kabar tersebut menghentak dunia sepakbola, sebab Diogo Jota merupakan salah satu aset berharga Liverpool yang banyak berkontribusi dalam kesuksesan klub.
Mendiang Diogo Jota dan Andre Silva sendiri telah dimakamkan di Gondomar, Portugal, pada Sabtu (5/7) lalu.
Seiring dengan hal itu, pihak berwajib masih melakukan investigasi untuk mencari tahu penyebab pasti kecelakaan maut yang merenggut nyawa Diogo Jota tersebut.
Laporan kecelakaan Diogo Jota belum rampung sepenuhnya, namun dari hasil pengujian bisa disimpulkan sementara bahwa kecepatan laju mobil yang dikendarai Jota melebih batas wajar.
"Laporan ahli masih dalam proses pengerjaan dan penyelesaian, diantaranya polisi lalu lintas dari cabang Garda Sipil Zamora sedang mempelajari jejak yang ditandai oleh salah satu roda kendaraan," ungkap Garda Sipil Spanyol, seperti dikutip Holopis.com dari AFP.
"Semuanya juga menunjukkan kemungkinan kecepatan yang sangat tinggi melebihi batas kecepatan yang diizinkan di ruas jalan tol itu," tambahnya.
Lebih lanjut, disebutkan dan dipastikan bahwa pengemudi dari kendaraan itu adalah Diogo Jota sendiri, bukan Andre Silva.
"Semua pengujian yang dilakukan saat ini menunjukkan pengemudi kendaraan yang mengalami kecelakaan adalah Diogo Jota," ujarnya lagi.
"Laporan polisi ahli setelah penyelesaian akan diserahkan ke pengadilan di Puebla de Sanabria," imbuhnya.