Paul Pogba Akhirnya Gak Nganggur Lagi, Sah Join AS Monaco!

0 Shares

JAKARTAPaul Pogba setelah sekian lama menganggur, kini ia kembali dan resmi bergabung dengan AS Monaco.

AS Monaco resmi mengumumkan Paul Pogba sebagai rekrutan terbarunya di bursa transfer pemain musim panas ini, pada Sabtu (28/6) malam.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Eks pemain Juventus hingga Manchester United itu resmi menandatangani kontrak selama 2 tahun alias hingga 2027 mendatang.

“AS Monaco dengan senang hati mengumumkan kedatangan Paul Pogba. Juara Dunia Prancis berkomitmen untuk dua musim dan sekarang bergabung dengan klub sampai 30 Juni 2027 mendatang,” tulis pengumuman AS Monaco, seperti dikutip Holopis.com.

- Advertisement -

https://www.instagram.com/p/DLdANzho3F6/

Sebagai informasi tambahan, Paul Pogba sendiri sebelumnya bersama Juventus, namun diputus kontraknya pada November 2024 lalu. Hal itu terjadi karena Pogba tersandung kasus doping sejak tahun 2023, sampai akhirnya dibekukan dan menganggur.

Kini, AS Monaco mencoba menyelamatkan karirnya. Selain daripada itu, kesempatan ini jadi yang pertama bagi Paul Pogba bermain di Ligue 1, sebab ia tak pernah main di liga negaranya sendiri meski berkewarganegaraan Prancis.

Paul Pogba memang sudah bergabung dengan Manchester United sejak muda, sebelum akhirnya dilepas ke Juventus pada tahun 2012 lalu.

Bersama Juventus itu lah, namanya semakin bersinar dan banyak meraih prestasi dengan sukses menyumbangkan 8 gelar, dengan empat diantaranya trofi Liga Italia.

Prestasi itu membuat Manchester United mendatangkannya kembali pada tahun 2016. Karirnya tak sebaik di Juventus, ia hanya bisa meraih gelar Liga Europa saja. Kemudian kembali lagi ke pelukan Juventus pada tahun 2022 dan berpisah lagi akhir tahun lalu.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis