Up Thamrin Nine Tawarkan Playground Tertinggi di Indonesia


Oleh : Dede Suhadi

JAKARTA - Destinasi wisata yang baru saja soft opening ini bukan sekedar tempat bermain. Playground yang berada di jantung ibu kota ini menawarkan keseruan dan sensasi memacu adrenaline di ketinggian 385 meter. Destinasi tersebut bernama UP yang terdapat di gedung Thamrin Nine Jakarta.

Saat ini Thamrin Nine menjadi gedung pencakar langit tertinggi yang telah memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai gedung tertinggi di Indonesia serta belahan bumi bagian Selatan, dan merupakan observatory deck paling tinggi pertama di Tanah Air.

Saking tingginya, saat berada di tempat ini pengunjung seakan dapat menyentuh langit dan pemandangan di bawahnya terasa amat kecil. Tentunya destinasi wisata ini ditujukan bagi Anda yang tidak takut akan ketinggian. Namun bagi yang takut ketinggian tidak ada salahnya mencoba datang kesini, karena sudah dipastikan aman.

Banyak hal menarik yang dapat dinikmati oleh pengunjung, seperti menikmati panorama dan lanskap kota Jakarta dan sekitarnya dalam sudut pandang 360 derajat. Mau melihat sunrise, sunset, dan city light bisa pengunjung dapatkan. Bahkan jika beruntung saat cuaca sedang cerah, pengunjung juga dapat melihat Gunung Gede Pangrango.

Selain itu, pengunjung juga bakal dimanjakan dengan beragam fasilitas yang menggabungkan teknologi, kenyamanan, dan keamanan berstandar tinggi. Seperti immersive room, sebuah ruang pertunjukan digital berdurasi lima menit yang menayangkan evolusi kota Jakarta dalam bentuk 3D, lengkap dengan ilustrasi masa depan kota dan penjelasan arsitektur menara.

Kemudian ada Sky Garden yang cantik dengan tanaman rambat, tanaman bunga dalam pot, air mancur mini, yang membuat suasana bersantai menikmati lanskap Jakarta dari ketinggian menjadi semakin ciamik.

Di tempat ini juga ada lantai kaca yang cukup lebar. Bagi pengunjung yang berani menapaki lantai ini maka akan merasakan sensasi seolah melayang di udara dengan pemandangan yang langsung menuju ke bawah. Lantai kaca yang digunakan diklaim kuat dan aman, meskipun pihak pengelola membatasi maksimal 25 orang dalam satu waktu.

Bila dirasa masih belum ekstrim, maka kamu patut mencoba permainan yang satu ini, yaitu ayunan atau Upswing. Pengunjung dapat merasakan bagaimana sensasi berayun dari ketinggian sembari menikmati indahnya pemandangan ibu kota.

DI tempat ini kamu juga dapat dengan mudah mengabadikan momen terbaik yang memukau. Sebab semua area di lokasi ini rasanya bisa menjadi spot instagramable yang siap bikin feeds Instagram jadi semakin estetik. Lakukan pose terbaik kamu, dan unggahlah di sosial media, pasti akan membuat banyak orang kagum.

Jika kamu tertarik untuk mengunjungi Up di Thamrin Nine, destinasi ini buka setiap hari mulai dari pukul 09.00-23.00 yang terbagi dari beberapa sesi kunjungan. Pengunjung juga harus membeli tiket terlebih dahulu sebesar Rp 70 ribu hingga Rp 135 ribu per orang.

Tampilan Utama