JAKARTA – Timnas Inggris harus kandas di tangan Senegal pada pertandingan persahabatan, dengan skor 1-3. Hasil itu jadi yang pertama didapat sang manajer Thomas Tuchel.
Pertandingan persahabatan antara Inggris vs Senegal tersebut berlangsung di City Ground, Nottingham, Rabu (11/6) dini hari WIB.
Dalam pertandingannya, Inggris secara mengejutkan mendapat perlawanan sengit dari tamunya tersebut. Sejumlah peluang diciptakan Senegal melalui Idrissa Gueye hingga Nicolas Jackson, namun belum berhasil berbuah gol.
Namun Inggris mampu unggul terlebih dahulu lewat torehan Harry Kane usai meneruskan umpan Conor Gallagher. Skor 1-0 The Three Lions memimpin.
Senegal kemudian baru bisa menyamakan kedudukan skor pada menit 40. Bermula dari Nicolas Jackson yang melepaskan umpan, lalu disambut Ismaila Sarr menjadi gol. Skor 1-1 di babak pertama.
Di babak kedua, Inggris melakukan pergantian pemain. Akan tetapi Senegal justru yang mampu membuat gol tambahan pada menit 62, Kalidou Koulibaly sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Inggris lantas sempat membuat gol pada menit 85 lewat Jude Bellingham, namun dianulir wasit melalui VAR.
Senegal pun sukses membuat gol pamungkasnya di masa injury time lewat Cheikh Sabaly. Praktis, mereka menang 1-3 hingga peluit panjang dibunyikan.
Dengan demikian, hasil tersebut jadi kekalahan perdana untuk sang pelatih Thomas Tuchel sejak ditunjuk awal tahun ini.
Meski begitu, laga tersebut hanyalah pertandingan persahabatan. Performa Inggris tetap ciamik sebelum ini, dengan sukses menang tiga kemenangan beruntun di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa.


