JAKARTA – Marc-Andre Ter Stegen memang tengah diisukan bakal dijual Barcelona di bursa transfer pemain musim panas ini. Namun, kiper asal Jerman itu diklaim enggan pergi meninggalkan Blaugrana.
Seperti yang telah diketahui bersama, Barcelona dirumorkan tengah mencari kiper baru, salah satu yang santer dikaitkan adalah Joan Garcia dari Espanyol.
Barcelona bahkan dikabarkan rela menggelontorkan dana sebesar 25 juta Euro, atau setara Rp 462 miliar untuk mendatangkan Joan Garcia.
Seiring dengan hal itu, Barcelona berencana menjual salah satu kipernya yakni Andre Ter Stegen. Mengingat, kiper Jerman itu sudah tidak muda lagi dan telah menyentuh usia 33 tahun.
Barcelona punya dua kiper dengan usia di atas 30 tahun. Selain Ter Stegen, ada Wojciech Szczesny yang sudah menginjak 35 tahun.
Wojciech Szczesny sendiri diboyong Barcelona musim panas ini dengan status bebas transfer, karena memang kiper asal Polandia itu berstatus tanpa klub.
Namun kehadiran Wojciech Szczesny rupanya perlahan menggeser eksistensi Ter Stegen, terlebih lagi Stegen kerap diganggu cedera.
Untuk itu, Barcelona kabarnya ingin melakukan peremajaan di sektor kiper, maka dikaitkan lah Joan Garcia. Usianya masih 24 tahun dan bisa jadi kiper masa depan Blaugrana.
Kendati demikian, dikutip Holopis.com dari Sky Sport, jurnalis bernama Florian Plettenberg mengklaim bahwa Ter Stegen enggan pergi meninggalkan Barcelona.
Disebutkan bahwa sang pemain tahu dirinya akan masuk dalam daftar jual Barcelona, namun bertahan jadi opsi terbaiknya.
Keinginannya untuk bertahan itu pun menjadi pilihannya saat ini, sebab Ter Stegen masih terikat kontrak hingga 2028 bersama Barcelona.
Lantas, apakah Barcelona benar-benar akan memaksa Andre Ter Stegen untuk hengkang? Atau mempersilakan kiper Jerman itu bertahan?


