Perdalam Skuad Bayer Leverkusen, Erik ten Hag Bidik Dua Eks Anak Asuhnya di Manchester United


Oleh : Ester S Manullang

JAKARTA - Setelah kepergian Xabi Alonso ke Real Madrid, ruang ganti Bayer Leverkusen kini dikuasa Erik ten Hag.

Tak mau buang-buang waktu, eks pembesut Manchester United langsung pasang kuda-kuda jelang datangnya musim 2025/2026.

Ten Hag diharapkan bisa mendongkrak performa Bayer Leverkusen paska ditinggal Xabi Alonso, yang pada musim 2023/2024 sukses menorehkan sejarah dengan membawa Die Werkself ke singgasana juara Bundesliga.

Bagi Bayer Leverkusen, pemecatan Ten Hag dari Manchester United pada Oktober 2024 tak memadamkan misi manajemen dalam perburuan gelar bersama juru taktik berpaspor Belanda tersebut.

Menariknya, dari sekian incaran di jendela transfer musim panas Juni, Ten Hag berminat mendatangkan dua anak buahnya dari Old Trafford.

Kans untuk mendapatkan terbuka lebar, karena para petinggi MU berminat melepas banyak pemain bintang buntut dari kegagalan sepanjang musim 2024/2025.

Di pentas Premier League misalnya, tim asuhan Ruben Amorim hanya mampu finis di posisi ke-15. Mereka juga gagal di final Liga Europa yang membuat Red Devils absen di Liga Champions musim depan.

Adapun dua eks anak buah yang ingin diangkut Ten Hag dari Old Trafford adalah Antony dan Alejandro Garnacho.

Terkait rencana itu, Kicker membeberkan bahwa Antony dan Alejandro Garnacho masuk bidikan Ten Hag.

Antony, sejak Januari lalu tampil gacor dalam peminjaman bersama Real Betis. Penyerang Brasil itu bahkan disebut-sebut tak ingin mudik di Old Trafford.

Demikian pula dengan Ganarcho, penyerang asal Argentina diyakini bisa memberikan kontribusi besar dalam rencana Ten Hag.

Menarik untuk menanti, apakah kedua bintang tersebut sudi menerima pinangan Bayer Leverkusen via Ten Hag.

Tampilan Utama