Liverpool Berduka
JAKARTA - Insiden berdarah terjadi saat pesta juara Liverpool, dimana korban banyak berjatuhan. Pihak klub pun langsung mengeluarkan statement resmi terkait hal itu.
Perlu diketahui bersama, Liverpool baru saja sah mengangkat trofi Liga Inggris 2024/2025. Pesta juara kemudian dilakukan pada Senin (26/5) waktu setempat.
Seluruh supporter Liverpool mewarnai jalanan dalam perayaan juara tersebut. Tepat di Water Street, Kota Liverpool saat itu, nampak sebuah mobil yang secara sengaja menabrak kerumunan supporter yang ada di lokasi.
Akibatnya, laporan sementara saat ini, sebanyak 47 orang mengalami luka-luka, dimana 27 orang diantaranya harus dilarikan ke rumah sakit setempat. Ada pun dua orang diantaranya mengalami luka fatal, termasuk satu anak-anak.
Hal ini telah ditangani pihak kepolisian setempat, dan telah menahan pelaku yang ternyata sudah berusia 53 tahun. Meski begitu, belum ada informasi lebih lanjut mengenai motif di balik tindakannya tersebut.
Liverpool parade 26th of May car incident, what a terrible man that driver is. pic.twitter.com/SUvBS6bfXi
— ♱?????♱ (@Neonsynth64) May 27, 2025
Insiden berdarah ini pun menghentak dunia sepakbola, terutama Inggris. Liverpool pun dengan cepat merespon dan mengeluarkan statement.
"Kami berkoordinasi langsung dengan Kepolisian Merseyside terkait insiden di Water Street yang terjadi menjelang akhir parade trofi sore ini," tulis pengumuman Liverpool, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi klub.
"Pikiran dan doa kami menyertai mereka yang terkena dampak insiden serius ini," lanjutnya.
"Kami akan terus menawarkan dukungan penuh kami kepada layanan darurat dan otoritas setempat yang menangani insiden ini," tutupnya.