Prabowo dan PM Thailand Sepakat Perangi TPPO, Indonesia Berhasil Pulangkan Korban

0 Shares

JAKARTA – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap langkah cepat dan tegas Pemerintah Thailand dalam menangani kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang sempat mencuat beberapa waktu lalu.

Dalam pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Thailand, Paetongtarn Shinawatra, di Government House, Bangkok, Senin (19/5), Prabowo menyoroti pentingnya solidaritas kawasan dalam melindungi warganya dari kejahatan lintas negara.

- Advertisement -Hosting Terbaik

“Saya ucapkan terima kasih atas langkah-langkah tegas Thailand dalam menangani hal-hal ini dan membantu Indonesia dalam mengembalikan warga negara Indonesia yang terkena,” ujar Prabowo.

Tak hanya itu, Prabowo juga menekankan pentingnya peningkatan komunikasi strategis antarpemimpin dan antarinstansi untuk memperkuat kerja sama keamanan kawasan.

- Advertisement -

“Kami sepakat untuk meningkatkan kesamaan keamanan melalui kunjungan dan dialog yang lebih enak antara pemimpin dan antara lembaga,” tambahnya.

“Kami juga mau meningkatkan kolaborasi keamanan maritim, penguatan upaya kontra terorisme, kerjasama keamanan cyber, dan peningkatan latihan-latihan militer bersama dan kerjasama industri pertahanan, kami akan memaksimalkan platform seperti High Level Committee dan Annual Security Dialogue,” jelas Prabowo.

Dalam pertemuan tersebut, Prabowo juga menyampaikan tekad Indonesia untuk memaksimalkan forum seperti High Level Committee dan Annual Security Dialogue sebagai sarana memperkuat kolaborasi lintas sektor, termasuk keamanan maritim, kontra-terorisme, keamanan siber, latihan militer gabungan, hingga pengembangan industri pertahanan.

Dengan sinergi yang diperkuat, Indonesia dan Thailand membuka jalan bagi kemitraan yang lebih solid dalam menghadapi tantangan keamanan regional. Kolaborasi ini menjadi sinyal kuat bahwa ASEAN bersatu melawan kejahatan lintas batas yang mengancam stabilitas dan keselamatan warga negaranya.

 

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis