Guardiola Yakin Manchester City Main di Liga Champions Musim Depan

0 Shares

JAKARTA – Manajer Manchester City Pep Guardiola yakin betul bahwa timnya bisa tampil di Liga Champions musim depan. Menurutnya, The Citizens hanya butuh empat poin untuk bisa finis di lima besar klasemen.

Seperti yang kita ketahui, bahwa persaingan sengit terjadi untuk finis di zona Liga Champions, terutama dari peringkat 3 sampai 5. Sebab, posisi 2 sudah dikunci Arsenal yang baru saja menang atas Newcastle United 1-0 tanpa balas.

- Advertisement -

Manchester City sendiri ada di posisi 6 klasemen sementara saat ini, dengan mengoleksi 65 poin dalam 36 laga. The Citizens hanya tertinggal satu poin dengan Newcastle di posisi 3, lalu dengan Chelsea dan Aston Villa di posisi 4 dan 5.

Seiring dengan hal itu, Manchester City akan menghadapi Bournemouth di pekan ke-37 Liga Inggris, Rabu (21/5) dini hari WIB.

- Advertisement -

Manchester City wajib menang jika ingin bertengger di zona Liga Champions, dimana tiga poin sempurna akan membawa mereka naik sampai ke peringkat 3.

“Ini pertandingan (kontra Bournemouth) penting. Selama 13, 14 atau 15 tahun kami ingin ada di Liga Champions, tapi jika kami tidak ada di sana, maka kami tak pantas dan akan ada di Liga Europa, begitu lah adanya,” ungkap Guardiola, seperti dikutip Holopis.com dari BBC.

Guardiola kemudian menuturkan, bahwa dirinya percaya diri betul bisa finis di zona Liga Champions di papan klasemen Liga Inggris musim ini. Pelatih berekapala pelontos itu pun menargetkan timnya empat poin.

“Saya berpikir kami akan lolos. Pikirannya saya dan cara saya berpikir, saya berpikir ke sana,” ujarnya lagi.

“Kami butuh empat poin. Itu lah target utamanya. Saya sepenuhnya percaya diri bisa lolos (ke Liga Champions musim depan),” imbuhnya.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru