Wapres Gibran Sebut Lolosnya Timnas U-17 ke Piala Dunia Bukti Indonesia Mampu Berlaga di Kompetisi Besar


Oleh : Achmad Husin Alifiah

JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka menyebut bahwa Timnas U-17 Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 Indonesia dengan penuh kerja keras. Menurutnya juga, kelolosan Skuad Garuda Muda itu merupakan bukti bahwa Tanah Air bisa tampil di kompetisi yang besar.

"Untuk pertama kalinya dalam sejarah Indonesia, TImnas sepakbola U-17 lolos ke Piala Dunia. Bukan karena undangan, bukan pula karena tuan rumah, tapi karena berjuang," ungkap Wapres Gibran, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

"Dulu kita hanya menjadi penonton yang bertepuk tangan saat negara lain berlaga, tapi kini Garuda Muda membalikkan cerita," sambungnya.

Lebih lanjut, Gibran menilai bahwa Timnas U-17 Indonesia telah menunjukkan penampilan terbaiknya selama Piala Asia U-17 2025.

"Mereka memberi kita harapan, mereka menciptakan kesempatan, bahwa mimpi besar itu bisa menjadi nyata. Timnas U-17 menunjukkan kepada kita dan juga dunia melalui pertandingan-pertandingan ciamik saat memenangkan pertandingan melawan Korea Selatan, Yaman dan Afghanistan. Sehingga Indonesia berhasil masuk 8 besar Piala Asia dan lolos ke Piala Dunia," tambahnya.

"Ini bukan sebuah keajaiban tanpa kerja keras, ini bukan sekadar kemenangan di atas lapangan, tapi ini adalah bukti bahwa Indonesia mampu berlaga di arena yang lebih besar," lanjutnya.

Sebagai informasi tambahan, Timnas U-17 Indonesia telah memastikan langkahnya lolos ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar, yang akan berlangsung mulai 5-27 November mendatang.

Timnas U-17 Indonesia berhak melaju ke Piala Dunia U-17 2025 usai lolos ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025.

Meski kalah di perempat final atas Korea Utara, Timnas U-17 Indonesia tetap berhak atas tiket ke Piala Dunia U-17 2025 bersama delapan tim Asia lainnya, seperti Qatar (tuan rumah), Uzbekistan, Arab Saudi, Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Korea Utara dan Tajikistan.

Timnas U-17 Indonesia sendiri jadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang berhasil lolos ke Piala Dunia U-17 2025.

Tentu pencapaian Timnas U-17 Indonesia itu merupakan tinta emas untuk Sepakbola Tanah Air, dimana Skuad Garuda Muda untuk pertama kalinya lolos ke Piala Dunia U-17 2025 melalui jalur kualifikasi.

Tampilan Utama