JAKARTA – Timnas U-17 Indonesia telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar meski masih menyisakan satu pertandingan lagi di Grup C Piala Asia U-17 2025. Pelatih Nova Arianto pun berharap Skuad Garuda Muda tak terlalu larut dalam pencapaian tersebut, ia ingin Evandra Florasta Cs tetap fokus ke setiap pertandingan.
Seperti yang telah diketahui bersama, Timnas U-17 Indonesia berhasil meraih dua kemenangan beruntun di Grup C Piala Asia U-17 2025, dimana Skuad Garuda Muda sebelumnya menang 1-0 atas Korea Selatan dan 4-1 kontra Yaman.
Hasil itu membuat Timnas U-17 Indonesia kokoh di puncak klasemen Grup C, dan memastikan tiket ke perempat final Piala Asia U-17 2025, sekaligus lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.
Namun perjalanan Timnas U-17 Indonesia belum berakhir, di Grup C saja masih menyisakan satu laga yakni menghadapi Afghanistan.
Maka dari itu, Nova berharap Timnas U-17 Indonesia terus fokus di setiap pertandingan dan meminta jangan terlalu larut atas pencapaian yang baru diraih.
“Kami bersyukur ya bisa lolos ke Piala Dunia dan sama seperti awal kami datang ke sini, saya minta pemain tetap fokus dari game per game,” ucap Nova, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.
“Kami tak mau melihat kami sudah lolos ke Piala Dunia, atau kami harus juara grup, atau kami harus ke final. Itu tidak terlalu saya pikirkan,” tambahnya.
“Tapi saya selalu sampaikan ke pemain, saya minta fokus pemain adalah game per game dan terakhir kami akan melawan Afghanistan dan saya minta pemain siapkan dan fokus di laga melawan Afghanistan, dan kita akan pikirkan nanti siapa lawan kami di perempat final,” imbuhnya.
Sebagai informasi tambahan, ada pun laga pamungkas Grup C Piala Asia U-17 2025 antara Timnas U-17 Indonesia vs Afghanistan akan digelar pada Jumat (11/4) dini hari WIB.


