JAKARTA – Hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain pada lanjutan Grup C Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, berakhir dengan skor 1-0. Kemenangan Timnas pun dirayakan oleh masyarakat Indonesia, khususnya para pencinta sepak bola.
Tak hanya masyarakat Indonesia, ternyata mantan pelatih Timnas, Shin Tae Yong turut selebrasi ketika Timnas berhasil membobol gawang milik Bahrain Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Cuplikan Shin Tae Yonng selebrasi pun langsung menjadi viral di media sosial, khususnya X. Akun X @kegblgnunfaedh menunjukkan Shin Tae Yog yang mengenakan kaos putih lengan panjang langsung berdiri dan selebrasi ketika Indonesia mencetak gol pertama, yang kemudian menjadi satu-stunya.
“Thank you coach yang masih selalu cinta Timnas Indonesia,” kata @kegblgnunfaedh, dikutip Holopis.com, Rabu (26/3).
Netizen pun langsung memenuhi X untuk mengomentari video selebrasi STY. Ada yang berandai-andai STY melatih Timnas usia dini agar peluang Indonesia dalam berprestasi demakin kuat.
“Andai STY mau jadi pelatih Timnas usia dini, bakal banyak pemain muda yang potensial promosi senior,” kata @Ogut96541185.
Ada pula netizen yang terharu melihat STY selebrasi dengan gol Timnas, meskipun tak lagi menjadi pelatih Timnas.
“STY biar diganti ama PSSI tetap cinta Timnas Indonesia, terharu banget. Pelatih asing yang pernah latiih timnas mana ada kaya gini,” lata @Riodiscuss.
Sekedar mengingatkan kembali Sobat Holopis, laga antara Indonesia vs Bahrain digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Selasa (25/3) malam WIB.
Dalam pertandingannya, Timnas Indonesia banyak menekan di lima menit awal, namun sejumlah percobaan yang ada masih berujung buntu.
Timnas Indonesia punya peluang di menit 10 lewat corner, namun belum membuahkan hasil. Peluang lagi di menit 13 lewat tendangan bebas Haye, eksekusinya langsung mengarah ke gawang Bahrain, masih bisa ditangkis.
Sampai akhirnya Indonesia berhasil gol pada menit 22 lewat torehan Ole Romeny, bermula dari umpan silang Marselino diselesaikan menjadi gol oleh Ole.


