Lakoni Debut Gemilang di Timnas Inggris, Myles Lewis-Skelly Speachless


Oleh : Achmad Husin Alifiah

JAKARTA - Wonderkid Arsenal Myles Lewis-Skelly jadi salah satu pemain yang paling disorot dalam kemenangan Timnas Inggris vs Albania di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa. Bahkan, Skelly mampu membuat gol dalam laga debutnya.

Skelly secara mengejutkan dipilih sang pelatih Thomas Tuchel untuk menjadi starter pada pertandingan yang digelar di Stadion Wembley, Sabtu (22/3) dini hari WIB.

Kepercayaan Tuchel itu dibayar lunas oleh Skelly, dimana ia mampu membukukan skor pada menit 20 usai menerima umpan Jude Bellingham.

Hingga pada akhirnya, torehan tersebut memacu kepercayaan diri para pemain Timnas Inggris. Alhasil, skor 2-0 didapat The Three Lions sampai akhir, usai ada tambahan gol dari Harry Kane.

Selepas laga, Skelly berterima kasih kepada Thomas Tuchel yang memberikan kesempatan baginya untuk tampil membela Timnas Inggris.

"Saya tak bisa berkata apa-apa. Saya berterima kasih sekali kepada pelatih yang mempercayakan saya main. Saya senang sekali," ungkap Skelly, seperti dikutip Holopis.com dari ITV.

Lebih lanjut, Skelly juga mengapresiasi dukungan lebih dari supporter Timnas Inggris.

"Supporter membuat saya merasa seperti di rumah, jadi terima kaish juga bagi mereka," tambahnya.

Sebagai informasi tambahan, torehan itu pun turut membuat Skelly mengukir sejarah baru, dengan jadi pemain termuda yang berhasil mencetak gol untuk Timnas Inggris.

Skelly mencetak gol itu di usia 18 tahun 176 hari, melewati rekor yang dipegang Rashford sebelumnya pada 2016 kontra Australia di usia 18 tahun 176 hari.

Tampilan Utama