Kasus Asusila Kembali Terjadi di Sulsel, Kali Ini Ayah Perkosa Anak Tiri


Oleh : Rio Anthony

BULUKUMBA - Kasus asusila di Sulawesi Selatan (sulsel) kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang gadis remaja yang masih berusia 17 tahun di Kabupaten Bulukumba.

Mirisnya, gadis remaja tersebut justru diperkosa ayah tirinya berinisial AL (31). Polisi kini telah menangkap pelaku.

Kasi Humas Polres Bulukumba Iptu Marala membenarkan kejadian tersebut, saat ini kata dia, pelaku sudah diamankan polisi.

"Kami menangkap seorang ayah tiri yang tega memperkosa anak gadis berusia (17) tahun," ujar Marala, Kamis (20/3).

Marala menambahkan, lokasi kejadian perkosaan itu terjadi di Kecamatan Ujung Bulu pada Rabu, (19/3) sekitar pukul 10.00 Wita.

Karena tak terima kejadian yang menimpa putrinya, ibu korban langsung melaporkan pelaku ke Mapolres Bulukumba di hari kejadian.

"Tak lama setelah kejadian, ibu korban melapor ke polisi. Tak berselang lama pelaku langsung diamankan di rumahnya dan digiring ke Unit PPA," jelasnya.

Polisi kini menyelidiki motif pelaku memperkosa anak tirinya tersebut. Polisi berjanji akan mengungkap kasus ini dan menyeret pelaku ke meja hijau.

"Belum diketahui motif pelaku memperkosa gadis remaja tersebut. Pihak kepolisian masih terus mengembangkan kasus ini," ucapnya.

Dia mengimbau orang tua untuk selalu mengawasi anak gadisnya untuk menghindari kasus seperti it terulang.

Sebelumnya kasus serupa juga terjadi di Kabupaten Pinrang. Untuk kasus di Kabupaten Pinrang yang perkosa ayahnya terhadap anak gadisnya hingga hamil dan melahirkan.

Tampilan Utama