JAKARTA – Lionel Messi secara gamblang mengakui bahwa dirinya mengalami masa sulit bersama Paris Saint-Germain (PSG). La Pulga bahkan mengungkapkan, dua tahun bersama Les Parisiens tak bisa ia nikmati.
Seperti yang telah diketahui bersama sebelumnya, bahwa Lionel Messi harus angkat koper dari Barcelona pada Agustus 2021 lalu dan hijrah ke PSG.
Lionel Messi sejatinya ingin bertahan bersama Barcelona kala itu, namun kondisi financial yang mengganggu jalannya bisnis klub membuat La Pulga harus angkat kaki dari Blaugrana.
Messi pun merumput bersama PSG dalam kurun waktu dua tahun lamanya. Bersama Les Parisiens, La Pulga berhasil menciptakan 32 gol dalam 75 laga di semua kompetisi.
Kemudian Messi hengkang dari Benua Biru, dan memutuskan untuk berkarir di Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat.
Bersma Inter Miami, Messi pun mengakui dirinya betah. Di sisi lain, La Pulga mengungkapkan bahwa klub yang membuatnya tidak nyaman adalah PSG.
“Datang bermain untuk Inter Miami adalah sebuah kesempatan dan begitu lah perkembangan selama tahun-tahun terakhir saya di Paris,” ungkap Messi ketika diwawancarai Zane Lowe, seperti dikutip Holopis.com.
“Meskipun itu merupakan keputusan yang harus saya buat dengan cepat, karena saya harus meninggalkan Barcelona, saya menjalani dua tahun yang tidak saya nikmati (di PSG),” tambahnya.
“Saya tak senang dengan rutinitas harian, latihan dan pertandingan. Saya kesulitan beradaptasi dengan semua itu,” sambungnya.
“Saya merasa terpanggil untuk bergabung dengan Inter (Miami), karena klub ini sedang berkembang, sangat baru, dan baru beberapa tahun menjadi klub,” imbuhnya.

