Susunan Skuad Indonesia vs China di Final Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025

0 Shares

JAKARTA – Susunan skuad Indonesia vs China untuk babak final Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025 (Badminton Asia Mixed Team Championship 2025) telah tersedia, simak selengkapnya sebagai berikut.

Sebelum lebih lanjut, perlu diketahui bersama bahwa babak final Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025 masih akan digelar di Conson Gymnasium, Qingdao, China. Pertandingan akan berlangsung Minggu (16/2) pukul 13.00 WIB.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Indonesia berhasil memastikan tiket final terlebih dahulu, usai sukses menyingkirkan Thailand dengan skor 3-1. Sementara itu, tuan rumah China ke final setelah berhasil mengandaskan perlawanan Jepang dengan skor 3-2.

Ada pun susunan pertandingan masih sama seperti sebelum-sebelumnya, yakni diawali oleh sektor ganda campuran, kemudian tunggal putra, disusul tunggal putri, ganda putra dan laga pamungkasnya ada sektor ganda putri.

- Advertisement -

Untuk laga pertama, secara mengejutkan Indonesia menurunkan pasangan yang berbeda, dimana Siti Fadia Silva Ramadhanti akan dipasangkan dengan Rinov Rivaldy.

Mengingat, pada laga sebelum-sebelumnya, Fadia memang disatukan dengan pasangannya yakni Dejan Ferdinansyah. Pasangan Rinov/Fadia pun pun kemudian bakal berhadapan dengan Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying.

Kemudian di sektor tunggal putra, Indonesia masih akan menurunkan Alwi Farhan yang tampil ciamik sejak fase grup. Alwi lantas bakal melawan Hu Zhe An.

Lalu di partai krusial alias laga ketiga ada Putri Kusuma Wardani yang bakal menghadapi Xu Wen Jing. Untuk dua wakil lainnya, ada Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin dan Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Berikut ini daftar susunan pemain laga Indonesia vs China di final Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025 :

Susunan Indonesia vs China

Court 1

  • Match 1/XD : Rinov Rivaldy/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Gao Jia Xuan/Wu Meng Ying
  • Match 2/MS : Alwi Farhan vs Hu Zhe An
  • Match 3/WS : Putri Kusuma Wardani vs Xu Wen Jing
  • Match 4/MD : Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Chen Xu Jun/Huang Di
  • Match 5/WD : Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Qing Chen/Keng Shu Liang

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis