Selasa, Februari 18, 2025
Holopis.comNewsOlahragaTimnas Futsal Indonesia Runner-up 4NWS, Menpora Dito Yakin Skuad Garuda Makin Maju...
Bookmarked News

Timnas Futsal Indonesia Runner-up 4NWS, Menpora Dito Yakin Skuad Garuda Makin Maju ke Depannya

JAKARTA – Timnas Futsal Indonesia keluar sebagai runner-up kejuaraan futsal 4 Nations World Series (4NWS). Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo pun meyakini betul atas hasil tersebut, skuad Garuda akan lebih maju lagi ke depannya.

Sebelumnya diketahui, Timnas Futsal Indonesia baru saja menuntaskan laga kontra Arab Saudi, dengan skor 3-0 tanpa balas pada, Minggu (2/2) malam WIB.

- Advertisement -
JagoanHost - Hosting Murah Indonesia 2025

Dengan demikian, hasil kemenangan tersebut membuat Timnas Futsal duduk sebagai runner-up, skuad Garuda mengumpulkan enam poin dalam tiga laga.

Baca juga :

Tak ada topik yang sama dalam seminggu terakhir.

Sedangkan Argentina keluar sebagai juaranya, dengan mengemas tujuh poin. Argentina sendiri di sisi lain harus puas ditahan imbang Jepang, dengan skor 1-1.

Seiring dengan hal tersebut, Menpora Dito yang turut menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia vs Arab Saudi, mengapresiasi perjuangan skuad Garuda.

- Advertisement -

“Saya sangat mengapresiasi prestasi yang diukir Timnas Futsal kita, secara permainan saya melihat sudah bagus. Buktinya pada laga sebelumnya berhasil mengalahkan Jepang 1-0, dan hari ini mengalahkan Arab Saudi 3-0. Saya sangat apresiasi, apalagi waktu lawan Argentina kita mencetak dua gol, secara peringkat Argentina ada di ranking 3 dunia,” ujar Menpora Dito, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com.

Selain prestasi yang sudah menjanjikan, Menpora Dito juga mengatakan penyelenggaraan 4 Nations World Series 2025 sudah sangat baik. Fedrasi Futsal Indonesia (FFI) juga sudah melakukan kerjasama dengan Kemenpora melalui LPDUK/Inaspro untuk menggelar ajang ini setiap tahun.

“Saya lihat penyelenggaraan 4 Nations World Series 2025 sudah baik, dan FFI sudah bekerjasama dengan Kemenpora melalui LPDUK atau Inaspro untuk menggelar kejuaraan ini setiap tahun. Ajang ini juga sebagai pemanasan untuk Indonesia menjadi tuan rumah kejuaraan futsal Piala Asia 2026 nanti,” kata Menpora.

“Melihat prestasi ini, saya yakin futsal kita akan semakin maju ke depan,” tambah Menpora Dito.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

BERITA TERBARU

VIRAL

BERITA LAINNYA