Thailand Masters 2025 : Leo/Bagas dan Adnan/Indah Lanjut ke Perempat Final

0 Shares

JAKARTA – Indonesia berhasil meloloskan dua wakilnya lagi ke babak perempat final Thailand Masters 2025, atas nama Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dari ganda putra dan Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil dari ganda campuran.

Kedua wakil Indonesia itu sukses meraih kemenangan di babak 16 besar yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Patumwan, Thailand, Kamis (30/1).

- Advertisement -

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana sendiri main lebih dulu, dan berhadapan dengan ganda putra kolaborasi Korea Selatan-Malaysia, yakni Choi Sol Gyu/Goh V Seem.

Dalam pertandingannya tersebut, Leo/Bagas tampil ciamik sejak awal set pertama, bahkan membuat Choi/Goh tak berkutik dengan mengoleksi kemenangan 21-11.

- Advertisement -

Di set kedua, perlawanan sengit diperlihatkan Choi/Goh menjelang interval, namun Leo/Bagas tampil agresif dan terus memimpin perolehan skor hingga menang 21-18.

Hasil kemenangan juga didapat oleh pasangan Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil saat menghadapi wakil Malaysia, Loo Bing Kun/Ho Lo Ee.

Dalam pertandingannya, Adnan/Cahya tampil agresif sejak set pertama dan sukses menang telak 21-7. Namun performanya itu sempat disudahi oleh Loo/Ho di set kedua yang akhirnya dimenangkan mereka 18-21. Lalu di set ketiga, Adnan/Indah kembali tampil agresif hingga menang 21-14.

Dengan demikian, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil berhak melangkah ke babak perempat final Thailand Masters 2025.

Di babak perempat final, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana akan berhadapan dengan pemenang laga antara Di Huang/Yang Liu asal China kontra wakil Korea Selatan, Yong Jin/Seung Jae Seo.

Sedangkan Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil akan melawan ganda campuran andalan tuan rumah, Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis