Minggu, 19 Januari 2025

India Open 2025 : Jonatan Christie Tumbang di Tangan Axelsen!

JAKARTA – Jonatan Christie gagal meraih kemenangan atas tunggal putra andalan Denmark Viktor Axelsen di babak semifinal India Open 2025, dimana pemain yang akrab disapa Jojo itu kalah rubber game, 21-17, 14-21 dan 15-21.

Pertandingan semfiinal India Open 2025 antara Jonatan Christie vs Viktor Axelsen itu sendiri berlangsung di venue New Delhi, Minggu (19/1) dini hari WIB.

Dalam pertandingannya, Viktor Axelsen tampil mendominasi permainan di awal set pertama. Jonatan Christie kemudian mampu membalikan keadaan dan sukses menang 21-17.

Di set kedua, Jonatan Christie cenderung tak berkutik, dimana Viktor Axelsen mampu meraih kemenangan 14-21.

Jonatan Christie pun gagal bangkit di set ketiga, dan harus memberikan kemenangan kepada Viktor Axelsen dengan skor 15-21.

Dengan demikian, Jonatan Christie harus angkat koper dari India Open 2025 Super 750. Sedangkan Viktor Axelsen berhak melangkah ke babak final yang akan digelar, Minggu (19/1).

Sebagai informasi tambahan, Indonesia juga harus kehilangan Gregoria Mariska Tunjung dari sektor tunggal putri, dimana Gregoria kandas di tangan An Se Young di babak semifinal dengan skor 19-21 dan 16-21.

Praktis, Indonesia puasa gelar India Open 2025. Setelah ini, kemudian akan ada turnamen Indonesia Masters 2025, yang akan digelar pada 21 sampai 26 Januari mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral