Kamis, 23 Januari 2025
Holopis.comNewsHiburanTampil Beda, Bunga Citra Lestari Potong Rambut Sampai Pendek

Tampil Beda, Bunga Citra Lestari Potong Rambut Sampai Pendek

JAKARTA – Penyanyi Indonesia Bunga Citra Lestari (BCL) tampil beda menuju akhir tahun 2024. Di akun Instagram pribadinya, @itsmebcl, BCL menunjukkan penampilaannya yang berubah secara drastis dengan rambut pendek.

Jika biasanya BCL selalu memiliki rambut panjang, kali ini BCL memutuskan untuk memotong rambutnya dengan model bixie, atau model rambu yang sangat pendek sekitar di bawah rahang.

Welcoming my bixie hair era (Menyambut era rambut bixie ku) #memulaikembali,” kata BCL, dikutip Holopis.com @itsmebcl, dikutip Holopis.com, Rabu (18/12).

Tak hanya memiliki rambut dengan model Bixie, BCL juga memilih rambut berwarna pirang terang.

BCL juga menunjukkan tampilan rambut pendek barunya dari jarak yang sangat dekat.
Istri Tiko Aryawardhana itu juga memilih potongan poni untuk membingkai wajahnya.

Bahkan, BCL menunjukkan potongan rambutnya yang masih dikepang. Potongan rambut terlihat sangat panjang, yang membuat penampilan BCL kali ini benar-benar berbeda dari biasanya.

Potongan rambut BCL yang baru ini pun langsung dipuji banyak netizen. Bahkan ada yang mengatakan BCL mirip dnegan Rose BLACKPINK karena warna rambutnya.

“Kirain Rose BLACKPINK. Cantik banget,” kata @elintamala.

Ada juga penggemar BCL yang juga sampai ingin potong rambut mirip idolanya.

“Tantiknya idola, ah nanti wajib ngebob lagi,” kata @itsmesagita12.

Kemudian netizen lainnya mengatakan bahwa karena ibu satu anak ini memang sudah cantik, maka ia memang cocok dengan model rambut apa saja.

“Kalo cantik, bagus diapain aja,” kata @jenny_hang91.

Sobat Holopis berani tidak potong rambut sependek BCL?

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Arahan Presiden Prabowo Subianto

BERITA TERBARU

Viral